Jumat 06 Mar 2020 20:12 WIB
Rep: Wisnu Aji Prasetiyo/ Red: wisnu
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Di tengah kekhawatiran akan penyebaran virus corona di Indonesia, ternyata menjadi pintu rejeki bagi beberapa orang. Salah satunya Ilyas, pedagang susu jahe di Jakarta Selatan.
Susu jahe yang dijual oleh Ilyas laris manis di tengah penyebaran wabah corona. Masyarakat percaya rempah-rempah seperti jahe dapat menangkal virus corona. Jahe dinilai dapat menjaga daya tahan tubuh.
Biasanya, ia hanya menjual 20-35 gelas susu jahe saja dalam semalam. Namun, adanya virus corona membuat dirinya mampu menjual 100-120 gelas dengan harga Rp 5.000/gelas dalam semalam.
Ilyas pun sangat bersyukur dan berharap masyarakat dapat selalu sehat dengan mengkonsumsi jahe setiap harinya.
Videografer | Fian Firatmaja, Wisnu Aji Prasetiyo
Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo