Senin 09 Mar 2020 03:30 WIB

Bus Kurnia Ludes Terbakar di Pegunungan Seulawah

Tidak ada korban jiwa kejadian itu, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 1,5 miliar.

Bus terbakar (ilustrasi)
Foto: Antara/Ujang Zaelani
Bus terbakar (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,BANDA ACEH -- Satu unit bus "Kurnia" terbakar di kawasan pegunungan Seulawah tepatnya di jalan lintas Banda Aceh-Medan, Desa Simpang Betuong, Kecamatan Muara Dua, Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh, sekitar pukul 05.30 WIB, Ahad (8/3). Bus bernomor polisi BL-7392-PB itu terbakar saat dalam perjalanan dari Medan Sumatera Utara menuju Banda Aceh, yang dikemudi Edo Alberto (32) warga Desa Kampung Jawa Baru Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe.

"Saat tiba di lokasi kejadian diduga mobil bus Kurnia mengalami korslet wayer dinamo AC sehingga timbul percikan api merembes dalam body bus dan mengalami kebakaran seluruh kendaraan," kata Dirlantas Polda Aceh Kombes Pol Dicky Sondani di Banda Aceh.

Ia menambahkan dalam peristiwa tersebut bus Kurnia membawa sebanyak 12 orang penumpang serta tiga orang awak bus. Tidak ada korban jiwa kejadian itu, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 1,5 miliar.

Kepala Pelaksana BPBD Aceh Besar Farhan mengatakan petugas piket pemadam BPBD Aceh Besar Pos Induk Sibreh menerima informasi awal dari masyarakat yang sedang melintas di lokasi kejadian. Menurut keterangan saksi yang dihimpun oleh petugas mereka bahwa sopir bus mengetahui kendaraannya terbakar setelah diberitahukan warga yang melintas.

Warga melihat ada kobaran api di bagian mesin mobil, setelah mengetahui selanjutnya sopir bus langsung menghentikan laju kendaraannya, kemudian segera mengevakuasi penumpang. "Sopir langsung menghentikan laju mobil dan langsung melakukan evakuasi penumpang dan barang penumpang. Masyarakat yang melintas di jalan tersebut menghubungi pemadam," tuturnya.

BPBD Aceh Besar Pos Saree segera bergerak menuju lokasi kejadian setelah menerima informasi, dengan mengerahkan satu unit armada pemadam kebakaran, dan juga dibantu satu unit damkar dari Kabupaten Pidie. "Penanganan baru selesai dilakukan petugas pada pukul 07.40 WIB. Untuk penyebab terjadinya kebakaran tersebut konslet wayer pada bagian mesin namun sudah dalam penanganan pihak yang berwajib setempat," katanya.

Saat penanganan kejadian kebakaran tersebut, petugas pemadam BPBD Aceh Besar turut dibantu BPBD Pidie, turut dibantu personel TNI, Polri, serta masyarakat yang melintas lokasi kejadian.

 

sumber : ANTARA
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement