Selasa 10 Mar 2020 11:11 WIB

Bunga Jelitha Terbangkan Pesawat Hercules di Serigala Langit

Syuting Serigala Langit, Bunga Jelitha menjajal duduk di kokpit pesawat Hercules.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Bunga Jelitha menghidupkan karakter penerbang pesawat perempuan di film layar lebar Serigala Langit. (Republika/Shelbi Asrianti)
Foto: Republika/Shelbi Asrianti
Bunga Jelitha menghidupkan karakter penerbang pesawat perempuan di film layar lebar Serigala Langit. (Republika/Shelbi Asrianti)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Membintangi film Serigala Langit membuat aktris Bunga Jelitha Ibrani mendapat pengalaman tidak terlupakan. Dia bangga karena memerankan satu-satunya pilot perempuan di skuadron elite dalam film tersebut.

Model yang mengawali karier sebagai peserta Gadis Sampul 2005 itu memerankan tokoh bernama Utami Nusantara dengan julukan 'Rajawali'. Berkat peran itu, untuk pertama kalinya Bunga duduk di kursi kapten pesawat hercules.

Baca Juga

"Waktu syuting untuk adegan membawa pesawat hercules, masuk ruang kokpit, rasanya wow. Apalagi yang jadi kopilot saya penerbang betulan yang pangkatnya mayor, tapi benar-benar memperlakukan saya seperti ke kapten," kata Bunga.

 

Perempuan 28 tahun itu mengaku sangat terharu bisa terlibat dalam film Serigala Langit. Menurut Bunga, film tentang personel angkatan udara (AU) itu memuat konten mengenai kecintaan yang besar terhadap Indonesia.

Bunga mengatakan, keberadaan TNI AU sangat penting bagi keberlangsungan bangsa. Dia berharap penonton yang menyimak filmnya di bioskop mulai 2 April 2020 bisa mendapat banyak pengetahuan tentang para penerbang.

"Pengalaman luar biasa. Ketika syuting juga seru banget, merasa dapat keluarga baru TNI AU," ungkap Bunga yang mengikuti boot camp selama empat hari sebelum memulai syuting di lokasi.

Serigala Langit bercerita tentang dinamika kehidupan tokoh utama Gadhing Baskara (Deva Mahenra). Pilot pesawat tempur itu baru tergabung di Skuadron Serigala Langit dan berambisi menjadi yang terbaik, tetapi mengalami berbagai konflik dan tekanan.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement