Kamis 12 Mar 2020 08:30 WIB

UEFA Akhirnya Tunda Laga Roma Vs Sevilla dan Inter Vs Getafe

Ini menyusul merebaknya virus corona yang terus mempengaruhi sepak bola dunia.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Ilustrasi Penyebaran Virus Corona(MgIT03)
Foto: MgIT03
Ilustrasi Penyebaran Virus Corona(MgIT03)

REPUBLIKA.CO.ID, NYON -- Pertandingan babak 16 besar Liga Europa antara AS Roma vs Sevilla dan Inter Milan vs Getafe, akhirnya ditunda, menyusul merebaknya virus corona yang terus mempengaruhi sepak bola dunia. Awalnya, kedua pertandingan hanya akan dimainkan tanpa penonton.

Namun, dengan kasus yang kian parah, maka Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA) memutuskan untuk menunda pertandingan. Ini mengingat Getafe dan Sevilla takut berkunjung ke Italia.

''Sehubungan dengan pelarangan perjalanan antara Spanyol dan Italia yang diterapkan Otoritas Spanyol kemarin, pertandingan babak 16 besar (antara Roma-Sevilla dan Inter-Getafe) tidak jadi dilaksanakan besok,'' ujar UEFA dalam sebuah pernyataan, dikutip dari ESPN, Kamis (12/3).

Dengan 'dikuncinya' Italia, Roma juga telah mengumumkan tidak akan melakukan perjalanan ke Sevilla dalam laga yang seharusnya digelar Jumat (13/3) dini hari WIB. Pesawat asal Italia juga tidak diizinkan untuk mendarat di Spanyol. Padahal, sebelumnya Otoritas Spanyol hanya melarang penonton datang ke stadion.

''AS Roma tak akan melakukan perjalanan ke Spanyol untuk (pertandingan) Liga Europa lawan Sevilla, setelah pesawat dari Italia tidak diizinkan landing di Spanyol,'' kata Roma dalam akun Twitter resminya.

Presiden Getafe Angel Torre menyatakan, tidak akan pergi ke Kota Milan, yang merupakan episentrum penyebaran Covid-19 di Italia. Ia tidak ingin membahayakan klubnya dengan memaksakan diri bertanding ke Giuseppe Meazza.

''Ini pernyataan darurat, kami telah melakukan hal yang benar. Kesehatan adalah yang utama, lalu olahraga. Saya tidak tertarik mengambil risiko,'' tegas Torres.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement