Sabtu 14 Mar 2020 04:41 WIB

Para Tokoh Terinfeksi Covid-19

Sejumlah tokoh, mulai dari tokoh politik hingga aktor kondang terinfeksi corona.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Friska Yolandha
Seorang perawat memeriksa kondisi pasien corona di sebuah rumah sakit di Wuhan, China.
Foto: Xiao Yijiu/Xinhua via AP
Seorang perawat memeriksa kondisi pasien corona di sebuah rumah sakit di Wuhan, China.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Kasus infeksi virus korona tipe baru, Covid-19, telah menunjukkan penurunan signifikan di Wuhan, China. Namun di negara-negara lain penyebarannya masih ganas dan belum terkendali.

Setidaknya dalam dua hari terakhir, sejumlah tokoh, mulai dari kalangan politik, atlet, hingga selebritis kondang dunia terinfeksi Covid-19. Pada Kamis (11/3), istri Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, Sophie Gregoire dinyatakan postif mengidap Covid-19.

Baca Juga

Dia harus menjalani isolasi. Menurut direktur komunikasi Justin Trudeau, Cameron Ahmad, Gregoire masih dalam kondisi stabil dan gejala yang timbul tergolong ringan.

photo
Perdana Menteri Kanada yang juga Pemimpin Partai Liberal Justin Trudeau bersama istri Sophie Gregoire Trudeau saat berada di markas pemilu Liberal di Montreal, Senin (21/10). - (Paul Chiasson/The Canadian Press via AP)

Saat ini pihak berwenang sedang menelusuri orang-orang yang sempat melakukan kontak dengan Gregoire. Sementara Trudeau sendiri harus dikarantina selama dua pekan.