Ahad 15 Mar 2020 13:12 WIB

SBY Persingkat Kongres Demokrat karena Wabah Corona

Demokrat mendukung pemerintah pusat dan DKI melindungi warganya dari virus corona.

Red: Ratna Puspita
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono
Foto: Thoudy Badai_Republika
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan bahwa pelaksanaan Kongres V Partai Demokrat terpaksa dipersingkat seiring dengan mewabahnya Corona Virus Disease 2019 (COVID-19). SBY menyatakan melakukan langkah ini untuk menjunjung empati dan tenggang rasa. 

"Saya mendengar para kader Demokrat dari seluruh Indonesia sudah bersiap untuk menghadirinya (kongres). Mereka ingin datang ke Jakarta untuk menyemarakkan dan menyukseskan kongres ini," kata Susilo Bambang Yudhoyono saat pidato pembukaan Kongres V Partai Demokrat di Jakarta, Ahad (15/3).

Baca Juga

Sebenarnya, kata SBY, Kongres Partai Demokrat 2020 juga ingin diselenggarakan secara lebih akbar. Namun, situasi nasional, bahkan internasional, tidak memungkinkan untuk itu.

Ia mengatakan bahwa saat ini sedang terjadi wabah COVID-19 di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Bersamaan dengan itu, perekonomian global juga tengah mengalami goncangan.