Ahad 15 Mar 2020 13:33 WIB

Pemain Detroit Pistons Christian Wood Positif Corona

Diagnosis Wood diketahui satu pekan setelah ia bermain melawan Utah Jazz.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Logo NBA (www.free-picture.net)
Foto: www.free-picture.net
Logo NBA (www.free-picture.net)

REPUBLIKA.CO.ID, DETROIT -- Pemain klub basket NBA, Detroit Pistons, Christian Wood, dinyatakan positif terinfeksi virus corona. Hal ini diungkap seseorang dengan pengetahuan langsung tentang situasi tersebut pada Sabtu  (14/3) malam waktu setempat.

Menurut sebuah sumber sebagaimana dilansir dari AP, Ahad (15/3), Wood merasa baik-baik saja. Diagnosis Wood diketahui satu pekan setelah ia bermain melawan Utah Jazz- dan menghabiskan sebagian besar malam itu dengan menjaga Rudy Gobert, pemain NBA pertama yang diketahui positif mengidap virus tersebut. Donovan Mitchell dari Jazz juga dinyatakan positif terkena virus. 

Tidak dapat disimpulkan bahwa salah satu dari tiga pemain terlibat dalam menyebarkannya satu sama lain. Pistons kemudian mengkonfirmasi bahwa seorang pemain diuji positif pada hari Sabtu dan telah melakukan isolasi sendiri.

"Seorang pemain di Detroit Pistons, yang berada di bawah asuhan staf medis tim dan dalam pengasingan sendiri sejak Rabu malam, diuji Covid-19," kata tim itu.  "Hasil positif awal kembali pada 14 Maret. Kesehatan dan keselamatan para pemain kami, organisasi kami, mereka yang ada di liga kami, dan semua yang berpotensi terkena dampak dari situasi ini adalah yang terpenting."

Bagi kebanyakan orang, virus corona baru hanya menyebabkan gejala ringan atau sedang, seperti demam, dan batuk. Bagi sebagian orang, terutama orang dewasa yang lebih tua dan orang-orang dengan masalah kesehatan yang ada, dapat menyebabkan penyakit yang lebih parah, termasuk pneumonia.

Sebagian besar orang pulih dari virus baru. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), orang dengan penyakit ringan sembuh dalam waktu sekitar dua pekan, sementara mereka yang sakit parah mungkin membutuhkan tiga hingga enam pekan untuk pulih.  Di daratan China, tempat virus pertama kali merebak, lebih dari 80 ribu orang telah didiagnosis dan lebih dari 58 ribu orang sejauh ini telah pulih.

Penutupan kompetisi NBA, yang dimulai Rabu, datang bersama Wood dalam rentang kariernya yang terbaik. Ia memiliki rata-rata 21,6 poin dan 9,1 rebound selama 16 pertandingan mulai 2 Februari 2010. Ia juga memiliki angka skor dua digit di masing-masing 16 pertandingan.

Wood memiliki 30 poin tertinggi musim itu dalam pertandingan 7 Maret melawan Jazz, melampaui empat malam kemudian dengan upaya 32 poin melawan Philadelphia. Ia menjalani musim terbaiknya, rata-rata 13,1 poin dan 6,3 rebound.

“Malam-malam paling gelap menghasilkan bintang-bintang paling terang,” tulis Wood di Instagram awal pekan ini, komentarnya datang bersamaan dengan foto yang ia posting tentang dirinya membungkuk di atas Gobert, salah satu pemain bertahan terbaik NBA.

Wabah ini telah membuat lebih dari 150 ribu orang sakit di seluruh dunia dan menewaskan sekitar 5.800, dengan ribuan kasus baru dikonfirmasi setiap hari. Korban tewas di Amerika Serikat naik menjadi setidaknya 51 orang pada hari Sabtu dan lebih 2.100 orang terinfeksi. Anthony Fauci dari National Institutes of Health mengingatkan, AS belum mencapai puncaknya. "Kami akan melihat lebih banyak kasus," jelasnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement