Kamis 19 Mar 2020 13:18 WIB

Lika-liku Produser Camila Cabello Dapatkan Tes Covid-19

Produser Camila Cabello menempuh perjalanan berliku untuk bisa dites Covid-19.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Produser Andrew Watt positif terinfeksi virus corona tipe baru, penyebab Covid-19.
Foto: Instagram
Produser Andrew Watt positif terinfeksi virus corona tipe baru, penyebab Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Produser musik Andrew Watt mengumumkan bahwa dirinya positif terinfeksi virus corona tipe baru yang menyebabkan penyakit Covid-19 pada Selasa (17/3). Musisi yang bekerja sama dengan Camila Cabello, Post Malone, dan Cardi B itu mengumumkannya lewat Twitter.

Akun DJ Booth mengungkapkan perjuangan yang harus dihadapi Watt sejak mulai tes virus corona. Dilansir CNA Lifestyle pada Rabu (18/3), unggahan itu mengisahkan Watt mulai merasa tidak enak badan pada 6 Maret.

Baca Juga

Bagaimana rasanya terinfeksi virus corona? Watt menggambarkan tubuhnya seperti ditabrak bus.

“Saya tidak bisa bangun dari tempat tidur selama berhari-hari dan mulai demam,” katanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by WATT (@thisiswatt) on

Watt sempat memanggil dokter ke rumahnya dan mendapatkan diagnosis selesma. Dokter mengatakan, ia tak mungkin terkena Covid-19 karena tak pernah keluar negeri.

Watt hanya beraktivitas antara studio dan rumah. Ia memberi tahu teman-teman, kolega, maupun orang-orang terdekatnya bahwa ia menderita selesma dan mengarantina dirinya sendiri.

Setelah ia menjalani pengobatan, gejala penyakitnya tidak berkurang. Bahkan, Watt menjadi “delusi” dan menderita batuk kering.

“Saya segera bergegas ke ruang gawat darurat dan memohon untuk dites Covid-19 karena flu ini tidak mereda. Mereka menolak mengetes karena terbentur peraturan federal,” kata Watt melalui Twitter.

Musisi itu harus memohon untuk diperiksa Covid-19, tetapi dia hanya disuruh rontgen dada. Hasilnya menunjukkan bahwa Watt menderita pneumonia, tetapi masih belum dikonfirmasi terjangkit Covid-19.

Tak menyerah, Watt mencari dokter swasta untuk mengujinya. Musisi berusia 29 tahun itu mengatakan, ia menulis unggahan itu untuk memperingatkan orang lain bahwa Covid-19 bukan sebuah lelucon. Menurut dia, tidak semua orang memiliki "kemewahan" senantiasa sehat.

"Tolong hentikan semuanya dan jaga dirimu dan orang-orang yang kau cintai di sekitarmu, sampai kita semua melalui ini,” kata Watt.

Dia memperingatkan pemikiran tentang merasa “saya masih muda, Covid-19 tidak dapat memengaruhi saya”. Menurut Watt, anggapan seperti itu sangat bodoh dan berbahaya bagi orang-orang di sekitar.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement