Jumat 20 Mar 2020 19:50 WIB

Sultan Sokoto Imbau Muslim Nigeria Patuhi Arahan Soal Corona

Islam memberikan panduan bagi manusia dalam semua aspek kehidupan.

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Muhammad Fakhruddin
Ilustrasi Penyebaran Virus Corona(MgIT03)
Foto: MgIT03
Ilustrasi Penyebaran Virus Corona(MgIT03)

REPUBLIKA.CO.ID,SOKOTO -- Sultan Sokoto yang juga Presiden Jenderal Dewan Tertinggi Urusan Islam Nigeria (NSCIA), Alhaji Muhammad Sa'ad Abubakar, menyerukan umat Islam di negara itu untuk mengikuti arahan pemerintah dan badan resmi seperti Pusat Pengendalian Penyakit Nigeria (NCDC) untuk membatasi penyebaran virus Corona (Covid-19).

Dalam sebuah pernyataan pada Kamis (19/3) oleh Wakil Sekretaris Jenderal NSCIA Prof Salisu Shehu, Sultan Abubakar menggambarkan Covid-19 sebagai virus yang paling ganas di dunia yang harus dihadapi saat ini. Dalam pernyataan itu, Sultan Sokoto mengatakan bahwa Islam bukan hanya agama dalam arti kata sempit.

Islam, menurutnya, adalah cara hidup yang komprehensif dan lengkap. Islam memberikan panduan bagi manusia dalam semua aspek kehidupan. "Nabi Muhammad SAW telah memberi kita petunjuk universal tentang bagaimana berperilaku dalam situasi pandemi seperti yang dialami dunia saat ini," kata Sultan Sokoto dalam pernyataan itu, dilansir di The Nation, Jumat (20/3).

Sultan Abubakar merujuk pada hadits Nabi SAW yang berbunyi, "Apabila kalian mendengar ada wabah di suatu negeri, maka janganlah bepergian ke tempat yang terkena dampak wabah itu. Sementara mereka yang ada di tempat wabah itu tidak boleh bepergian ke tempat lain (yang tidak terpengaruh wabah)." Menurut Sultan Sokoto, penting untuk menekankan bahwa jika negara-negara mematuhi ajaran Nabi SAW tersebut, penyakit itu tidak akan dengan cepat dan mudah menyebar ke bagian lain dunia.