Ahad 29 Mar 2020 00:15 WIB

Remaja Spanyol Ini Diburu Duo Clasico, Muenchen, dan Chelsea

Melamed sempat dipanggil untuk memperkuat timnas Spanyol U-19.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Nico Melamed
Foto: espanyol
Nico Melamed

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Kendati  baru sekali tampil untuk tim utama Espanyol, tapi Nico Melamed dikabarkan telah mencuri perhatian sejumlah klub top Eropa. Tidak tanggung-tanggung, setidaknya ada empat klub top Eropa yang siap bersaing untuk merekrut gelandang berusia 19 tahun tersebut.

 

Melamed sempat tampil sekali untuk tim utama Espanyol, kala turun sebagai pemain pengganti di laga kontra Luzern di pentas Liga Europa, Agustus silam. Di laga tersebut, klub asal Katalan tersebut sukses mencukur Luzern, 3-0. Namun, bukan performa Melamed di laga ini yang membuat sejumlah klub top Eropa terkesan.

Adalah performa impresif Melamed bersama tim Espanyol B pada musim ini. Gelandang asal Spanyol itu sukses mencetak tujuh gol dari 26 caps bersama Espanyol B. Performa apik ini dirasa cukup buat untuk menarik minat dari klub-klub Eropa. Salah satunya adalah Chelsea.

Jurnalis sepak bola kenamaan asal Italia, Gianluca Di Marzio, menurunkan laporan, tim asal London Barat itu memiliki minat besar terhadap Melamed. Bahkan, The Blues siap menebus nilai klausa pelepasan Melamed, yang mencapai delapan juta euro. Namun, Chelsea bakal mendapatkan saingan berat. Pasalnya, Real Madrid, Barcelona, dan Bayern Muenchen juga dikabarkan tertarik memboyong Melamed dengan menembus. 

''Chelsea siap membayarkan klausa pelepasan dari Melamed. Namun, Chelsea akan bersaing dengan Real Madrid, Barcelona, dan Bayern Muenchen, yang juga tertarik untuk menebus Melamed dari Espanyol. Akhirnya, semua keputusan ada di tangan Melamed dan pihak klub,'' tulis laporan Di Marzio seperti dikutip Metro, Sabtu (28/3).

Kontrak Melamed bersama Espanyol memang baru akan berakhir pada 2023 mendatang. Namun, dengan berbagai kabar ketertarikan klub top Eropa, bukan tidak mungkin, Espanyol akan memperpanjang kontrak Melamed, seraya meningkatkan nilai klausa pelepasannya. 

Lahir dan besar di Barcelona, Melamed masuk dalam tim junior Los Pericos pada 2013 silam. Melamed sempat dipanggil untuk memperkuat timnas Spanyol U-19. Namun, Melamed belum mendapatkan kesempatan untuk melakoni debut bersama timnas Spanyol U-19.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement