Ahad 29 Mar 2020 12:40 WIB

Koneksi Internet Lambat? Coba Cara Ini!

Koneksi internet melambat selama wanbah Covid-19 karena lalu lintas yang padat.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Nora Azizah
Koneksi internet melambat selama wanbah Covid-19 karena lalu lintas yang padat (Foto: Ilustrasi Jaringan Internet)
Foto: Pixabay
Koneksi internet melambat selama wanbah Covid-19 karena lalu lintas yang padat (Foto: Ilustrasi Jaringan Internet)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wabah Covid-19 memaksa jutaan orang bekerja dari rumah. Selama wabah, lalu lintas internet juga melonjak begitu drastis, sehingga perusahaan teknologi besar, termasuk YouTube, Netflix, dan Amazon menurunkan kualitas streaming video untuk mengurangi penggunaan bandwidth.

Sementara itu, Facebook sedang menangani lonjakan penggunaan yang tiba-tiba. Dilansir melalui businessinsider, Ahad (29/3), regulator media Inggris, Ofcom merilis daftar tips dan trik yang bisa membantu memastikan internet cepat saat bekerja dari jarak jauh.

Baca Juga

Berikut beberapa hal yang dapat dilakukan untuk memastikan internet berjalan dengan kecepatan tinggi.

Hindari mengandalkan pemakaian data

Sebaiknya, hindari menggunakan data sebanyak mungkin. Kondisi semua orang terjebak di rumah, semakin banyak orang melakukan akses menggunakan data di siang hari.

Ofcom merekomendasikan menggunakan telepon rumah (jika ada) atau tetap menggunakan WiFi untuk melakukan panggilan yang dapat diandalkan melalui layanan seperti Skype, FaceTime, atau WhatsApp. Beberapa telepon dan penyedia juga memiliki opsi untuk Panggilan WiFi, yang dapat diaktifkan di pengaturan telepon.

photo
(Foto: ilustrasi modem) - (Pixabay)

Penempatan router Wifi

Pindahkan router WiFi jauh dari perangkat lain. Menurut Ofcom, telepon nirkabel, monitor bayi, lampu halogen, sakelar redup, stereo dan speaker komputer, TV dan monitor semuanya dapat memengaruhi WiFi, jika terlalu dekat dengan router Anda.

Jangan letakkan router di lantai. Ofcom merekomendasikan Anda menyimpan router di rak atau meja.

Jangan gunakan microwave

Oven microwave dapat memengaruhi kecepatan WiFi saat dijalankan, karena beroperasi pada frekuensi yang sama. Jadi, matikan microwave saat Anda akan melakukan sesuatu yang penting secara daring, seperti membuat panggilan agar mencegah gangguan.

Putuskan sambungan WiFi saat tidak digunakan

Ofcom mencatat bahwa perangkat seperti tablet dan ponsel cerdas dapat membuat permintaan pada WiFi, bahkan ketika sedang berjalan di latar belakang. Mematikan perangkat ini langsung atau memutusnya dari WiFi, dapat membebaskan bandwidth.

Gunakan perangkat jaringan yang tepat

Kabel Ethernet memberikan kecepatan internet lebih cepat daripada WiFi. Kemudian, lakukan pemasangan router ke soket telepon utama, dan pastikan kabel tidak kusut.

Saat mencolokkan soket telepon, lebih baik tidak menggunakan kabel ekstensi telepon karena itu dapat memperlambat kecepatan. Jika harus menggunakan kabel telepon, gunakan kabel terbaru yang terpendek.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement