REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perang melawan virus corona atau covid-19 juga digaungkan oleh para pebasket Indonesia. Mereka berusaha berkontribusi dengan memberikan sumbangan lewat lelang jersey atau sepatu yang mereka punya.
Setelah Indonesia Basketball League (IBL) Pertamax 2020 terpaksa menghentikan sementara saat akan memulai seri ketujuh di Malang. Tim kemudian mengikutinya dengan meliburkan latihan. Sehingga pebasket memiliki beragam aktivitas untuk mengisi kekosongan waktu yang lebih banyak dihabiskan di rumah atau di mess milik klub.
Pemain Klub Amartha Hangtuah, Abraham Wenas memulainya dengan melelang dua jersey-nya melalui media sosial miliknya. Jersey warna putih terjual Rp 4,1 juta dan warna kuning Rp 3,2 juta. Plus sumbangan Rp 2,2 juta, total dana yang dikumpulkan dan disumbangkan sebesar Rp 9,5 juta rupiah.
Beberapa pemain basket akunnya seperti Daniel Wenas, Adhi Pratama, Andakara Prastawa, Arif Hidayat menggalangg solidaritas dengan satu tujuan yakni meminimalisasi krisis.
Adhi, Prastawa, Arif, dan Daniel Wenas mencoba melelang jersey yang hasilnya akan disumbangkan ke tenaga medis dan sektor informal. Sementara Katon Adjie Baskoro melelang sepatunya dengan harga awal Rp 300 ribu.
“Hasilnya akan didonasikan lewat Kita Bisa untuk dibelikan dan pendistribusian Alat Perlindungan Diri (APD) serta sembako untuk para ojek online dan pedagang keliling,” tulis Daniel Wenas dalam akun Instagram-nya.
Selain pemain IBL, beberapa penggawa tim nasional basket putri Indonesia seperti Henny Sutjiono dan Gabriel Sophia turut ikut dalam gerakan Basket Indonesia Lawan Covid-19.