Ahad 05 Apr 2020 06:09 WIB

Rayi RAN Luncurkan Lagu Baru, 'Bagaimana Dengan Aku?'

Di lagu ini, Rayi ngerap dengan bahasa Indonesia untuk pertama kalinya.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Qommarria Rostanti
Rayi Putra.
Foto: Universal Music.
Rayi Putra.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Rayi Putra merilis lagu terbaru yang berjudul "Bagaimana Dengan Aku?". Karya itu diproduksi label rekaman Def Jam Indonesia, bagian dari Universal Music Group yang berfokus pada genre musik vibrant hip hop, rap, dan RnB.

Personel grup musik RAN itu tetap menyajikan lagu pop dengan implementasi beat serta bumbu RnB, hip-hop, dan rap yang easy listening. Akan tetapi, ada hal berbeda yang coba dihadirkan di "Bagaimana Dengan Aku?".

"Gue sangat excited akan lagu ini karena di lagu ini gue mencoba pertama kalinya nge-rap dengan banyak bahasa Indonesia-nya," kata musisi 32 tahun itu lewat media sosial Instagram @rayiputra26.

Rayi bekerja sama dengan musisi Singapura dari Def Jam South East Asia bernama Alif yang memproduseri lagunya. Sementara, video musik "Bagaimana Dengan Aku?" dibuat di Malaysia dan Singapura oleh rumah produksi asal Malaysia.

Dari segi lirik, "Bagaimana Dengan Aku?" masih mengusung tema percintaan. Lagu bercerita tentang seorang yang merasa cinta dan perjuangannya hanya digantung begitu saja oleh seseorang yang sangat dia cintai.

Gaya rap khas Rayi berpadu dengan aransemen musik yang di-mix sedemikian rupa. Kombinasi bunyi dari music sequencer dan synthesizer membuat irama lagu ini terdengar groovy, tetapi tidak menimbulkan beat yang berlebihan.

Lewat pernyataan resminya, Def Jam menyampaikan misinya berkolaborasi dengan sejumlah rapper terbaik Indonesia. Label hendak memberikan akses agar karya mereka bisa dijangkau penggemar di seluruh dunia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement