Ahad 05 Apr 2020 22:07 WIB

UMY Bagikan 300 Paket Sembako dan Hand Sanitizer

Kegiatan yang dilakukan tersebut merupakan wujud dari misi Muhammadiyah.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Muhammad Fakhruddin
Kampus UMY.
Foto: Wahyu Suryana.
Kampus UMY.

REPUBLIKA.CO.ID,BANTUL -- Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) membagikan 300 paket sembako dan hand sanitizer. Hal ini dilakukan karena masyarakat mulai kesulitan memenuhi kebutuhan pokok di tengah pandemi virus Corona (Covid-19) ini.

Paket sembako yang diberikan yakni berupa lima kilogram beras, satu kilogram gula pasir dan minyak goreng beserta hand sanitizer. Paket ini diberikan kepada masyarakat yang tidak dapat memenuhi kebutuhan pokoknya akibat dampak Covid-19.

Kepala Lembaga Peneliatan, Publikasi dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) UMY, Gatot Supangkat mengatakan, penyebaran Corona yang terjadi di Indonesia tak terkecuali DIY saat ini berdampak terhadap berbagai sektor. Baik itu sektor kesehatan, sosial dan ekonomi yang perlu ditangani secara cepat dan tepat.

Menurutnya, hal yang perlu mendapat perhatian serius semua pihak yakni dampak terhadap sektor ekomoni. Sebab, terganggunya kondisi ekonomi dapat mengganggu stabilitas sosial, budaya dan politik.

"Bahkan lebih parahnya dapat mengancam ideologi bangsa dan negara. Untuk itu, saatnya kita bersatu padu untuk menangani dan mengelola permasalahan yang kita hadapi saat ini dengan merevitalisai budaya," kata Gatot dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Sabtu (4/40).

Ketua Tim Gugus Tugas Mitigasi Covid-19 UMY, Sukamta mengatakan, kegiatan yang dilakukan tersebut merupakan wujud dari misi Muhammadiyah. Dalam hal ini menjadikan keberadaannya bermanfaat bagi masyarakat luas. "Karena sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi lingkungannya," ujarnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement