Kamis 09 Apr 2020 20:36 WIB

Shopee dan Baznas Permudah Pembayaran Zakat dari Rumah

Penyaluran zakat melalui pembayaran daring ini telah sesuai dengan syariah.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Gita Amanda
Shopee kembali bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk menyediakan layanan pembayaran zakat dan donasi secara daring melalui aplikasi Shopee.
Foto: Baznas
Shopee kembali bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk menyediakan layanan pembayaran zakat dan donasi secara daring melalui aplikasi Shopee.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Shopee kembali bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk menyediakan layanan pembayaran zakat dan donasi secara daring melalui aplikasi Shopee. Layanan ini diharapkan dapat memudahkan masyarakat untuk berzakat dan berdonasi tanpa harus keluar rumah di tengah pandemi Covid-19.

"Cukup dengan membuka Shopee, kami bisa melayani zakat masyarakat Indonesia dengan sah secara syariah, dan sempurna peribadatannya," ungkap Direktur Utama Baznas M Arifin Purwakananta dalam Peluncuran Big Ramadhan Sale #ShopeeDariRumah melalui kanal Youtube Shopee.

Baca Juga

Layanan ini merupakan salah satu bentuk dukungan Shopee dan Baznas terhadap imbauan berdiam diri di rumah dari pemerintah. Dengan berdiam diri di rumah, diharapkan penyebaran Covid-19 bisa ditekan.

Arifin mengatakan penyaluran zakat melalui pembayaran daring ini telah sesuai dengan syariah. Penyaluran zakat secara daring ini tak berbeda dengan penyaluran zakat yang dibayarkan secara langsung dengan mengunjungi konter-konter Baznas. "Dan nanti kita juga kembangkan mungkin zakat fitrah melalui Shopee juga," jelas Arifin.

Untuk semakin mempermudah penyakuran zakat dan donasi, Baznas juga telah menyediakan QR Code yang bisa langsung dipindai oleh masyarakat yang ingin berzakat. Masyarakat bisa mendapatkan QR Code ini di media sosial, situs resmi hingga email blast dari Baznas.

"(Setelah dipindai akan) langsung terhubung ke laman zakat Baznas di aplikasi Shopee," ujar Arifin.

Arifin mengatakan Baznas selalu menyambt berbagai inovasi dan inisiatif baru dari mitra-mitra seperti Shopee. Baznas meyakini bahwa inovasi dan inisiatif seperti ini dapat semakin mempermudah masyarakat untuk menunaikan ibadah zakat dan donasi untuk membantu sesama. "Mudah-mudahan ini menjadi keberkahan," jelas Arifin.

Untuk merespon besarnya permintaan pasar syariah selama Ramadhan, Shopee juga akan menghadirkan fitur khusus bernama Shopee Barokah. Fitur ini secara khusus mengkurasi beragam produk dan layanan syariah. Beberapa di antaranya adalah fesyen Muslim dan kecantikan.

"Hingga zakat dan donasi," jelas Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement