Senin 13 Apr 2020 17:53 WIB

Memburu Kartu Prakerja Kala Dampak Covid-19 Semakin Terasa

Kantor Disnakertrans Jatim diserbu warga yang ingin mendaftar program Kartu Prakerja.

Red: Andri Saubani
Masyarakat mendaftarkan diri mengikuti program Kartu Prakerja di Kantor Disnakertrans Jatim, Surabaya, Senin (13/4).
Foto: Republika/Dadang Kurnia
Masyarakat mendaftarkan diri mengikuti program Kartu Prakerja di Kantor Disnakertrans Jatim, Surabaya, Senin (13/4).

REPUBLIKA.CO.ID, oleh Dadang Kurnia

Kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) pada Senin (13/4), diserbu masyarakat yang ingin mendaftarkan diri untuk mengikuti program Kartu Prakerja yang dicanangkan pemerintah. Berbondong-bondongnya pendaftar, setelah Pemprov Jatim membuka posko layanan pendampingan untuk pendaftar program Kartu Prakerja.

Baca Juga

Sebagian dari pendaftar mengaku mendatangi posko tersebut lantaran kesulitan mengakses laman tempat mendaftarkan diri mengikuti program Kartu Prakerja. Salah satunya, Abraham Putra Nur Cahyo, yang mengaku sudah berkali-kali mengakses laman prakerja.go.id, namun kesulitan.

"Kemarin udah coba daftar sendiri muter-muter tapi enggak bisa. Makanya datang ke sini (Kantor Disnakertrans Jatim). Tadi bisa, udah tes juga, tinggal nunggu hasilnya," ujar Abraham di Kantor Disnakertrans Jatim, Surabaya, Senin (13/4).