Aljazair Pastikan Pasokan Unggas Aman Selama Ramadhan

Rep: Muhyiddin/ Red: Nashih Nashrullah

Rabu 15 Apr 2020 17:50 WIB

Aljazair mensuplai unggas dari pasokan domestik selama Ramadhan. Ilustrasi unggas. Foto: REUTERS Aljazair mensuplai unggas dari pasokan domestik selama Ramadhan. Ilustrasi unggas.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Pemerintah Aljazair memastikan pasokan unggas  mencukupi kebutuhan masyarakat selama bulan Ramadhan yang diperkirakan akan mulai pada 23 April 2020 mendatang. 

Hal ini disampaikan Direktur Jenderal Pakan Ternak Nasional (ONAB) Aljazair, Mohamed Betraoui. 

Baca Juga

"Aljazair akan memiliki unggas yang cukup untuk memenuhi permintaan domestik selama bulan Ramadhan," ujarnya dikutip dari laman Anba dan diterbitkan Algerie Presse Service (APS). 

Bulan suci Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah bagi umat Islam. Selama Ramadhan, setiap harinya kaum Muslimin akan berpuasa selama kurang lebih 12 jam.