Jumat 17 Apr 2020 10:14 WIB

Harga Cabai di Ambon Rp 90 Ribu per Kilogram

Stok cabai di pasar Ambon masih banyak.

Harga Cabai di Ambon Rp 90 Ribu per Kilogram.
Foto: Edi Yusuf/Republika
Harga Cabai di Ambon Rp 90 Ribu per Kilogram.

REPUBLIKA.CO.ID, AMBON -- Harga cabai yang ditawarkan para pedagang di pasar tradisional Kota Ambon, Maluku, terutama cabai merah biasa kini melonjak naik hingga mencapai Rp 90 ribu/Kg. Sedangkan cabai keriting naik hingga Rp 45 ribu/Kg.

"Harga cabai keriting panjang juga sudah naik sejak kemarin sore dari Rp 35 ribu menjadi Rp 45 ribu/Kg, sedangkan cabai merah biasa juga naik dari Rp 80 ribu menjadi Rp 90 ribu/Kg," kata Umar, pedagang Pasar Mardika, Ambon, Jumat (17/4).

Baca Juga

Ia mengatakan, stok cabai di pasar sekarang ini memang banyak dan terlihat dimana-mana, terutama cabai biasa. Hanya saja harga yang dipatok petani sudah bergerak naik, jadi pedagang mengambil dari petani juga bervariasi antara Rp 60 ribu hingga Rp 65 ribu/Kg.

Cabai keriting panjang juga demikian, pedagang ambil dengan harga Rp 25 ribu/Kg dari petani yang memasok langsung ke pasar, jadi tidak heran ada pedagang yang bahkan menjualnya dengan harga Rp 95 ribu/Kg. Umar mengatakan, cabai merah biasa maupun cabai keriting panjang selama ini dipasok dari Desa Gemba, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), dan juga dari Namlea, Kabupaten Pulau Buru.

Sementara itu harga bawang merah dan bawang putih sedikit bergerak turun jika dibandingkan dengan dua hari yang lalu. "Kalau bawang putih kami jual dengan harga Rp 45 ribu atau turun dari sebelumnya Rp 48 ribu/Kg. Sedangkan bawang merah juga turun dari Rp 45 ribu menjadi Rp 40 ribu/Kg, sedangkan harga eceran tetap Rp 5.000/kantong plastik kecil," kata Jubaida, pedagang di pasar Batu merah.

Ia berharap harga cabai maupun harga bawang bisa bergerak turun, kemudian persediaan masih cukup, sebab memasuki minggu terakhir April 2020 warga Muslim sudah mulai menjalankan ibadah puasa.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement