Jumat 17 Apr 2020 14:23 WIB
Red: Wisnu Aji Prasetiyo
REPUBLIKA.CO.ID, MIMIKA — Petugas gabungan TNI-Polri terus melakukan penegakan hukum terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang meresahkan dan mengganggu keamanan serta ketertiban di Papua.
Dari hasil penindakan, petugas gabungan TNI-Polri berhasil mengamankan sejumlah barang bukti berupa belasan senjata api dan ratusan amunisi milik KKB. Tak hanya itu, tujuh anggota KKB pun tewas saat kontak senjata di kawasan tambang PT Freport Indonesia di Mimika, Papua.
Kapolda Papua Irjen Pol. Drs. Paulus Waterpauw mengatakan tim gabungan TNI-Polri juga telah mengetahui dan memetakan tempat persembunyian kelompok-kelompok KKB dan akan terus melakukan penegakan hukum secara tegas dan terukur.
Video Editor | Wisnu Aji Prasetiyo