Jumat 17 Apr 2020 14:37 WIB

BMH Bagikan Bandeng kepada Warga Terdampak Covid-19

Bandeng itu hasil tambak Pesantren Tahfizh Hidayatullah Konawe Selatan.

BMH Perwakilan Sultra membagikan sembako dan bandeng kepada warga terdampak Covid-19 di Kendari.
Foto: Dok BMH
BMH Perwakilan Sultra membagikan sembako dan bandeng kepada warga terdampak Covid-19 di Kendari.

REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI -- Keberadaan masyarakat rentan ekonomi yang kian hari kian serius dihantam oleh wabah Covid-19 mendorong BMH terus berupaya bagaimana sebisa mungkin dapat menjangkau mereka yang membutuhkan seluas mungkin. Salah satunya dengan mengemas panen ikan bandeng di Pesantren Tahfizh  Hidayatullah Konawe Selatan menjadi ikan kering alias ikan asin untuk disalurkan ke masyarakat terdampak Covid-19  di Kendari.

"Alhamdulillah, jika sebelumnya panen ikan bandeng telah membahagiakan para santri, dai, dan guru ngaji, serta masyarakat terdampak di Konawe Selatan, Kamis  (16/4) kemasan ikan bandeng yang disiapkan bisa membahagiakan masyarakat terdampak wabah Covid-19 di Kendari," terang Kepala BMH Perwakilan Sulawesi Tenggara, Fatahillah dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Ikan asin itu menjadi pelengkap yang cukup membahagiakan para penerima manfaat. "Subhanallah, ada ikan asin juga ini," ungkap Halimah, seorang janda yang sehari-hari berprofesi sebagai petani.

"Jujur, dapat sembako dari BMH ini sudah luar biasa. Ini ada ikan bandeng pula, masya Allah, terimakasih, ya. Semoga BMH semakin maju, donaturnya sehat semua, rezeki ini, rezeki," sambung Halimah dengan wajah sumringah.

Selain Halimah penerima manfaat dari program bantuan ketahanan pangan ini adalah tukang ojek dan ojek online, buruh lepas dan janda.

"Sebanyak 100 paket sembako sudah kami salurkan kepada yang berhak menerima, kebahagian sangat terasa oleh mereka yang menerima paket tersebut. Kebahagiaan dirasakan juga oleh mitra program BMH yang telah menyuplai salah satu paket yang dibagikan oleh BMH yaitu ikan kering bandeng merek SAHIDA. Ini  merupakan produk tambak ikan bandeng Pesantren Tahfizh  Hidayatullah Konawe Selatan yang menjadi binaan BMH," tutup Fatahillah.  

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement