REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA -- Dua tenaga medis di Kota Yogyakarta positif terinfeksi virus Corona (Covid-19). Dua tenaga medis ini terinfeksi karena menangani pasien Covid-19.
"Ada dua dokter positif semua, perawat tidak ada," kata Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi kepada wartawan, Sabtu (18/4).
Wakil Wali Kota Yogyakarta tersebut mengatakan, kedua tenaga medis ini sebelumnya sudah memiliki gejala Covid-19. Sehingga, menjalani tes swab Covid-19. "Setelah gejalanya muncul karena dia menangani pasien, ya langsung di swab. Karena begitu gejala muncul kan dokter sudah diistirahatkan dan diperiksa swab," jelasnya.
Ia pun tidak menjelaskan tempat bertugas dua tenaga medis ini. Termasuk identitas dari dua dokter positif Covid-19 tersebut.
"Dua dokter ini dari dua layanan kesehatan (di Kota Yogyakarta). Identitas pasien kan tidak boleh (dipublikasikan)," ujarnya.