Senin 20 Apr 2020 17:56 WIB

Belajar di Google, Pemuda di Kota Serang Mengaku Imam Mahdi

Pemuda di Serang mengaku Imam Mahdi dan menyebut dirinya sebagai habib

Rep: Alkhaledi Kurnialam/ Red: Christiyaningsih
Pemuda di Serang mengaku Imam Mahdi dan menyebut dirinya sebagai habib. Ilustrasi.
Foto: MgIt03
Pemuda di Serang mengaku Imam Mahdi dan menyebut dirinya sebagai habib. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG -- Di tengah masyarakat yang fokus menangani Covid-19, seorang pemuda di Kota Serang justru membuat heboh dengan pengakuannya sebagai Imam Mahdi. Warga Kecamatan Taktakan berinisial ML tersebut bahkan mengaku merupakan keturunan Nabi Muhammad SAW dengan menyebut dirinya sebagai habib.

Ketua MUI Kota Serang Mahmudi menuturkan pemuda 24 tahun itu mengklaim dirinya sebagai Imam Mahdi setelah sering membaca tentang Imam Mahdi dari internet. Pendidikan agama ML, kata Mahmudi, baru sekolah pondok pesantren selama satu setengah tahun saat masih duduk di bangku menengah pertama.

Baca Juga

"Saat mediasi, kita tanya-tanya. Dia terangkan kalau mondok setahun setengah ketika SMP dulu. Setelah itu tidak ke mana-mana lagi. Jadi latar belakangnya memang karena tidak ada ilmu, kurang wawasan hanya baca dari Google," jelas Mahmudi, Senin (20/4).

Menurut Mahmudi, ML meyakini dirinya sebagai Imam Mahdi karena merasa memiliki tanda-tanda yang sama seperti yang dijelaskan dalam internet. Misalnya seperti memiliki tanda hitam berbentuk segitiga di tangan kirinya. "Saya tanya jawabannya ke mana-mana. Dia bilang rajin baca aplikasi seperti itu, tidak ada lainnya," terang Mahmudi.