Senin 20 Apr 2020 22:32 WIB

Pemkab Magetan akan Rapid Test Santri Asal Malaysia

Rapid test akan dilakukan pada santri asal Malaysia di Ponpes Temboro Magetan

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
Rapid test akan dilakukan pada santri asal Malaysia di Ponpes Temboro Magetan. Ilustrasi.
Foto: Prayogi/Republika
Rapid test akan dilakukan pada santri asal Malaysia di Ponpes Temboro Magetan. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, MAGETAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan, Jawa Timur segera melakukan rapid test Covid-19 terhadap 227 santri Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Fatah asal Malaysia. Para santri tersebut masih bertahan di ponpes setempat di Desa Temboro, Kecamatan Karas, Magetan.

Bupati Magetan Suprawoto mengatakan rapid test dilakukan menyusul adanya pemberitaan dari Otoritas Kesehatan Malaysia yang menyatakan 43 mahasiswa atau santri Malaysia terkonfirmasi positif Covid-19 setelah pulang dari Ponpes Al-Fatah di Temboro Magetan.

Baca Juga

"Saat ini masih ada 227 santri asal Malaysia yang bertahan di Ponpes Temboro. Saat ini mereka memutuskan untuk tidak pulang (ke Malaysia). Terhadap mereka, kami segera melakukan rapid test," ujar Bupati Suprawoto di Magetan, Senin.

Pihaknya juga telah melakukan klarifikasi terkait pemberitaan 43 santri Malaysia positif Covid-19 setelah pulang dari Temboro. Klarifikasi dilakukan dengan memintai keterangan rekan perwakilan Kantor Berita Indonesia Antara di Kuala Lumpur yang menyatakan pemberitaan tersebut merupakan rilis resmi yang diterima dari Otoritas Kesehatan Malaysia.

Bupati Magetan juga melakukan koordinasi dengan Pemprov Jatim dan Kedutaan Malaysia terkait penanganan ratusan santri Malaysia selanjutnya yang masih bertahan di Temboro. "Hasil koordinasi saya dengan Kedutaan Malaysia, mereka mau memfasilitasi jika ratusan santrinya tersebut ingin pulang," katanya.

Meski demikian, jika nanti hasil rapid test para santri Malaysia ini positif, maka mereka akan dirawat dulu hingga negatif dan baru dipulangkan. Suprawoto menambahkan, Pemkab Magetan juga akan melakukan rapid test terhadap para santri dan ustaz lainnya di Temboro. Untuk itu, pihaknya masih akan melakukan koordinasi dengan Pemprov Jatim. Hal itu karena keberadaan alat rapid test yang terbatas.

Sebelumnya Pemkab Magetan telah mendapat bantuan alat rapid test dari Pemprov Jatim sebanyak 215 alat. Namun, alat itu sudah habis digunakan untuk mengetes para tim medis selaku garda terdepan dalam penanganan kasus corona di Magetan.

Alat tersebut juga digunakan untuk mengetes sejumlah warga yang diduga kuat melakukan kontak erat dengan pasien positif Covid-19 asal Magetan. Sesuai data, jumlah warga Magetan yang terkonfirmasi positif Covid-19 ada 10 orang. Dari jumlah tersebut, satu pasien telah meninggal dunia, delapan pasien dinyatakan sembuh (negatif), dan satu pasien masih dirawat di RSUD Soedono Madiun.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement