Hindari Tidur Lagi Setelah Sahur

Rep: Desy Susilawati/ Red: Reiny Dwinanda

Selasa 21 Apr 2020 07:50 WIB

Dokter menyarankan agar menghindari tidur lagi setelah sahur. (Ilustrasi) Foto: pixabay Dokter menyarankan agar menghindari tidur lagi setelah sahur. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mengantuk lagi setelah sahur? Anda tak sendiri. Akan tetapi, ada baiknya tunda dulu keinginan untuk kembali ke peraduan.

Menurut dr Irsyal Rusad SpPD, tidur kembali setelah sahur boleh saja, namun sebaiknya dihindari. Soalnya, tidur lagi setelah sahur bisa memicu berbagai masalah kesehatan, salah satunya kekambuhan gastroesophageal reflux disease (GERD).

Baca Juga

Pada saat setelah sahur, menurut Irsyal, makanan belum dicerna dan diserap sempurna. Perut yang masih penuh ini pada waktu tidur akan memberi tekanan lebih besar pada otot katup sfingter esofagus, sehingga isi makanan, termasuk asam lambung mudah naik ke esofagea.

"Untuk mencegah GERD kambuh, jangan langsung tidur setelah makan sahur," ujarnya ketika dihubungi Republika.co.id.