REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Artis berkebangsaan Amerika Serikat Eva Mendes buka suara mengenai alasan dirinya tak pernah mengunggah foto-foto keluarganya. Dalam postingan di Instagram-nya selama ini, tak ada penampakan sang buah hati maupun ayah dari kedua anaknya, Ryan Gosling.
Mendes menjelaskan hal itu di Instagram pada Sabtu lalu. Dilansir Fox News, pernyataan itu merupakan respons Mendes terhadap pertanyaan seorang penggemar tentang ketatnya ia menjaga privasi kehidupan keluarganya di media sosial.
“Hai! Aku selalu punya batas yang jelas soal pasanganku dan anak-anakku. Aku tentu akan membicarakannya dengan batasan, tetapi aku tidak akan mem-posting foto-foto kehidupan sehari-hari kami. Dan, karena anak-anakku masih sangat kecil dan tidak mengerti apa arti sebenarnya dari mem-posting gambar mereka, aku tidak punya persetujuan mereka untuk melakukannya. Dan aku tidak akan mengunggah foto anak-anak sampai mereka cukup umur untuk memberi persetujuan,” jawab Mendes.
Sejauh ini, menurut Mendes, dirinya dan Gosling sepakat tidak mengumbar kehidupan pribadi. Namun, hal tersebut tidak menghentikan pasangan itu untuk tetap berbagi cinta dengan penggemar dan pengikut di media sosial.
Mendes mengatakan, dirinya selalu bersedia menjelaskan pilihannya. Dia juga tidak menghindar dari dialog dengan orang-orang yang tertarik pada keluarganya.
“Terkadang, aku tidak keberatan menjelaskan diriku sendiri. Aku peduli pada orang-orang dan pertanyaan mereka. Jadi, aku senang menjawab dengan jujur. Tapi, terima kasih sudah mengucapkan terima kasih! Mengirim banyak cinta di luar sana,” jawab Mendes.
Pada Oktober 2019, Mendes muncul di Kelly Clarkson Show mengatakan bahwa dirinya dan Gosling (39 tahun) memiliki gaya pengasuhan serupa. “Kami sangat terkendali. Aku pikir apa istilahnya, kita akan menjadi orang tua ala buldozer,” kata dia.
Mendes juga mengatakan kepada Clarkson bahwa dia tidak memiliki masalah menjadi orang tua helikopter mengingat usia kedua anaknya. Ia dan Gosling telah dikaruniai dua putri, Esmeralda dan Amanda.
“Kita harus berada di atas mereka setiap detik. Apa lagi yang harus kita lakukan? Taruhannya sangat besar, jadi ya, aku tak keberatan dengan gaya pengasuhan helikopter. Kemudian aku mendengar (gaya) bulldozer dan aku suka itu juga," ujar aktris berusia 46 tahun ini.
Selama masa karantina mandiri, Mendes mengungkapkan dirinya tidak tahu apa yang harus diproyeksikan di media sosial. Tentunya, ia tak bisa mengunggah soal pekerjaan karena memang semuanya sedang terhenti.
“Selama waktu ini, aku sangat bingung apa yang harus diunggah, jadi aku akan mem-posting hal-hal yang membuatku bersemangat dengan harapan itu juga mendatangkan efek yang sama untuk kalian,” tulis Mendes yang kemudian mengunggah karya seni dari salah satu seniman favoritnya, René Magritte.