Kamis 23 Apr 2020 12:55 WIB

Cara Buat Akun Messenger Kids Facebook

Saat pengaturan awal, anak-anak harus masuk dengan akun Facebook orang tua.

Red: Dwi Murdaningsih
Facebook Messenger Kids dapat diunduh secara gratis baik di ponsel sistem operasi Android maupun iOS.
Foto: Facebook
Facebook Messenger Kids dapat diunduh secara gratis baik di ponsel sistem operasi Android maupun iOS.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Facebook baru saja meluncurkan aplikasi Messenger Kids untuk anak-anak di Indonesia. Fitur-fitur yang disajikan mengutamakan kontrol orang tua untuk memantau aktivitas anak di dunia maya.

Messenger Kids merupakan aplikasi terpisah dari platform berbagi pesan Messenger versi reguler. Messenger Kids bertujuan agar anak-anak dapat menikmati dunia maya dengan cara yang aman.

Baca Juga

"Perbedaannya, orang tua mempunyai kontrol untuk mengatur aplikasi ini," kata Direktur Manajemen Produk di Facebook, Morgan Brown, dalam jumpa pers virtual di Jakarta, Kamis (23/4).

Untuk membuat akun di Messenger Kids, Facebook meminta anak harus didampingi orang tua karena saat pengaturan awal orang tua harus masuk menggunakan akun Facebook mereka. "Tapi, ini tidak tidak otomatis membuat akun Facebook untuk anak," kata Brown.