Kamis 23 Apr 2020 20:36 WIB

ONE Championship Sisihkan Hasil Penjualan Merchandise

Melalui ONE.SHOP penggemar juga punya andil menyalurkan donasi melawan Corona.

Red: Gilang Akbar Prambadi
ONE Championship.
Foto: ONE
ONE Championship.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rumah olahraga global terbesar dalam sejarah Asia, ONE Championship akan  menyisihkan hasil penjualan koleksi merchandise resmi melalui ONE.SHOP untuk membantu perang melawan pandemi corona. Head of Athleisure ONE Debbie Soon mengatakan, hasil penjualan akan disisihkan sebesar 10 persen.

ONE Championship, dalam kemitraannya dengan organisasi advokasi internasional, Global Citizen, juga telah bergabung dalam perjuangan di seluruh dunia melawan pandemi Covid-19 untuk membantu mengumpulkan uang. Uang tersebut dikumpulkan sebagai Dana Respons Solidaritas Covud-19 dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), serta organisasi masyarakat lokal lainnya.

"Kami sisihkan 10 persen diambil dari semua hasil bersih penjualan di ONE.SHOP. Ini akan berlaku tanpa batas waktu sampai dunia berhasil mengatasi krisis virus corona ini,” kata dia dilansir dari Antara, Kamis (23/4).

ONE.SHOP merupakan tempat bagi para penggemar mengakses semua koleksi merchandise resmi ONE Championship dan pakaian athleisure terbaru yang menampilkan beberapa koleksi dari para atlet besar ONE Championship.