Selasa 28 Apr 2020 05:04 WIB

Setelah Dibatasi, Pesan Berantai Whatsapp Berkurang Drastis

Whatsapp membatasi jumlah pesan forward menjadi hanya satu kali

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Esthi Maharani
WhatsApp
Foto: EPA
WhatsApp

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pembatasan pesan diteruskan (forward) di aplikasi Whatsapp berhasil menekan pesan berantai hingga 70 persen. Pada awal April, aplikasi pesan itu membatasi jumlah pesan forward menjadi hanya satu kali guna mengantisipasi penyebaran hoaks Covid-19.

"Sejak menerapkan pembatasan ini, secara global jumlah pesan yang diteruskan di WhatsApp berkurang 70 persen. Perubahan ini membantu menjaga WhatsApp sebagai tempat percakapan pribadi," kata seorang juru bicara, dilansir Business Insider, Senin (27/4).

Media sosial seperti halnya Whatsapp memang menjadi lahan empuk bagi penyebaran teori konspirasi dan berita hoaks tentang virus Covid-19. Karenanya Whatsapp menilai upaya pembatasan itu efektif mencegah penyebaran berita tak bertanggung jawab di tengah krisis.

Untuk diketahui, sebelum dibatasi, pengguna bisa meneruskan pesan bahkan hingga 5 kali secara sekaligus.

"Setelah dibatasi, pengguna jadi harus meneruskan pesan secara manual. Kami berhasil memperlambat penyebaran berita bohong," kata juru bicara.

Ini bukan pertama kalinya WhatsApp membuat perubahan untuk membantu memperlambat penyebaran informasi bohong. Pada tahun 2018, Whatsapp juga mulai memberi label pada pesan yang diteruskan untuk memberi tahu pengguna bahwa itu adalah pesan "forward".

Whatsapp juga mempromosikan penggunaan chatbot untuk memberikan informasi terverifikasi tentang pandemi Covid19. Lembaga resmi seperti Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI juga memanfaatkan layanan chatbot Whatsapp.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement