REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Setelah awal bulan lalu meluncurkan lagu bertajuk Corona sebagai tanda terima kasih kepada para medis dan pekerja yang terkait penanggulangan pandemi virus asal Wuhan China, kali ini grup musik legendaris kugiran Bandung, meluncurkan single lagu barunya lagu itu. Lagu itu bertajuk: ‘Di rumah saja’.
‘’Lagu ini idenya dari perbincangan bersama 'uda' DR Effebdy Gazali, pakar komunikasi UI. Kala itu dalam sebuah perbicangan dia ngomong ke kami, Kang Corona ini kayaknya akan lama. Bikin lagu lagi soal itu,’’ kata Sam Bimbo (Raden Muhamad Samsudin Dajat Hardjakusumah), ketika dihubungi Republika, siang ini (29/4).
Syam menegaskan bila lagu ‘Di Rumah Saja’ itu memang telah diluncurkan bersama acara talk show televisi yang digawangi Karni Ilyas, Selasa malam lalu (28/4).’’Yang menulis syairnya itu mantan pacar saya, yakni isteri,’’ kata sembari tertawa lepas.
‘’Dengan lagu ini, kami berharap agar masyarakat mau menuruti himbaun agar tetap di rumah saja. Jangan sibuk ke sana-kemari kalau tidak ada keperluan sangat mendesak. Sayangilah diri dan keluarga,’’ ujarnya lagi.
Dalam lagu ini, lanjutnya, juga disinggung soal mudik. Masyarakat pun dihimbau dengan kesadarannya sendiri mentaati anjuran ini. Tujuannya jelas bila tidak mudik itu berati tidak membantu menularkan pandemi virus Corona di kampung-kampung.
‘’Kalau itu sampai terjadi pasti membuat kita kewalahan. Tenaga paramedis dan tempat perawatan tidak akan memadai. Ini akan sedih sekali. Jadi mohon jangan mudik dahulu di Ramadhan dan lebaran kali ini,’’ ujar Syam.
Memang, ungkapnya, Bimbo sangat berharap bila dengan datangnya Lebaran dan usainya bulan Ramadhan, pandemi virus Corona juga bisa berakhir.’’Saya mah kasihan sama rakyat mosok tidak bisa mudik di lebaran nanti. Nah, mudah-mudahan itu tidak terjadi karena nanti di lebaran pandemi corona sudah tak ada lagi. Nah, untuk sampai ke situasi itu, maka kami berharap masyarakat sekarang berdiam di rumah saja dulu,’’ harapnya.
Bagi Bimbo dengan diluncurkannya lagu ‘Di rumah Saja’ itu kian menegaskan bahwa grup ini memang identik dengan suasana Ramadhan. Sebelum ada 'geger' virus Corona lagu-lagu religi Bimbo selalu terdengar di berbagai tempat dari mall, radio, hingga televisi. Apa yang dulu cita-citakan Bimbo pada awal tahun 1970-anyang ingin membuat lagu-lagu abadi untuk menyemarakkan Ramadhan, lebaran, atau perayaan hari besar Islam kini sudah terwujud. Lagu itu di antaranya, 'Tuhan', 'Ada Anak Bertanya', 'Sajadah Panjang', 'Balada 25 Nabi dan Rasul', dan lainnya.
Di rumah saja, buka puasa
Di rumah saja, kita tarawih
Di rumah saja, rutin tadarus
Di rumah saja, ibadah kita
Musibah datang, bawa bencana
Umat manusia, berwajah duka
Berbaik sangka, solat berdoa
Semoga Allah mengabulkannya
Bersihkan hati
Bersihkan diri
Ikhlas dan sabar
Mau lebaran
Janganlah mudik
Jangan mudik dulu
Buka puasa di rumah saja
Kita tarawih di rumah saja
Rutin tadarus di rumah saja
Ibadah kita di rumah saja
Buka puasa di rumah saja
Kita tarawih di rumah saja
Rutin tadarus di rumah saja
Ibadah kita di rumah saja