Kamis 30 Apr 2020 13:36 WIB

Peduli Covid-19, Panti Yatim Indonesia Beri 80 Paket Sembako

Puasa tahun ini terasa berat jika dibandingkan dengan puasa tahun-tahun sebelumnya

Red: Gita Amanda
Panti Yatim Indonesia serahkan bantuan paket sembako.
Foto: Panti Yatim Indonesia
Panti Yatim Indonesia serahkan bantuan paket sembako.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Penanganan Covid-19 Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Cicendo yakni Dedi, secara simbolis menerima bantuan 80 paket sembako dari tim peduli Covid-19 Panti Yatim Indonesia (PYI) pada Sabtu, (25/4) jam 11.00 siang. Ini bertepatan dengan hari kedua pelaksanaan ibadah puasa pada Ramadhan di Posko Siaga Covid-19 yang berada tepat di samping kantor pelayanan donasi PYI Yatim dan Zakat Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Cicendo Kota Bandung.

Pelaksanaan puasa di tahun ini memang dirasa berat jika dibandingkan dengan puasa yang biasa kita lakukan di tahun-tahun sebelumnya. Bagaimana tidak, virus corona yang semakin mewabah khususnya di kota Bandung membuat Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang sudah dimulai sejak 22 April hingga 5 Mei 2020 mendatang.

Hal itu membuat suasana spesial yang selalu dihadirkan di bulan Ramadhan seperti menunggu waktu berbuka dengan berburu takjil, mengikuti kegembiraan menjadi panitia sahur on the road, tarawih berjamaah dan mendengarkan ceramah di masjid tidak bisa kita rasakan lagi karena adanya PSBB.

Beruntungnya dalam peraturan Menteri Kesehatan nomor 9 tahun 2020 tentang Pedoman PSBB. Unit yang bertanggung jawab untuk mengelola panti asuhan, panti jompo, panti sosial dan lain sebagainya tetap diperbolehkan beroperasi dengan beberapa persyaratan.