Kamis 30 Apr 2020 16:28 WIB

Update Covid 19: Positif 10.118 Orang, Sembuh 1.522 Orang

Jubir pemerintah mengatajan total pasien positif Covid 19 berjumlah 10.118 orang.

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Bayu Hermawan
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto bersiap menyampaikan keterangan pers di Graha BNPB, Jakarta, Jumat (27/3/2020). Berdasarkan data hingga Jumat (27/3/2020) pukul 12.00, jumlah kasus positif COVID-19 mencapai 1.046 orang di 27 provinsi se-Indonesia dengan jumlah pasien sembuh mencapai 46 orang dan meninggal dunia mencapai 87 orang.
Foto: ANTARA /Nova Wahyudi
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto bersiap menyampaikan keterangan pers di Graha BNPB, Jakarta, Jumat (27/3/2020). Berdasarkan data hingga Jumat (27/3/2020) pukul 12.00, jumlah kasus positif COVID-19 mencapai 1.046 orang di 27 provinsi se-Indonesia dengan jumlah pasien sembuh mencapai 46 orang dan meninggal dunia mencapai 87 orang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- JAKARTA -- Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmar Yurianto mengatakan ada penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 347 orang dalam 24 jam terakhir. Sehingga, sampai Kamis (30/4) pukul 12.00 WIB, ada total 10.118 kasus konfirmasi positif Covid 19 di Indonesia.

Yuri mengatakan, sementara untuk penambahan pasien sembuh juga meningkat sebanyak 131 orang, sehingga total keseluruhan pasien sembuh sebanyak 1.522 orang. Sementara jumlah meninggal bertambah delapan orang sehingga jumlah pasien meninggal karena Covid 19 sebanyak 792 orang.

Baca Juga

Ia mengungkap jumlah tersebut didapat dari pemeriksaan terhadap 94.599 spesimen dari 72.351 orang. Presentase pasien positif Covid 19 terdiri dari 57 persen laki-laki dan 43 persen perempuan. "Kasus baru yang terkonfirmasi sebanyak 347 orang sehingga jumlahnya menjadi 10.118 kasus, lalu sembuh meningkat 131 orang menjadi 1522, kasus meninggal 8 orang singkat total menjadi 792 orang," ujar Yurianto dalam konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Kamis (30/40).

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19  juga merilis data orang dalam pemantaun (ODP) sebanyak 230.411 orang, yang sebagian besar ODP sudah selesai dipantau. Sementara, jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 21.827 pasien yang sebagian di antaranya sedang menunggu pemeriksaan laboratorium untuk menentukan hasil laboratorium.

"Untuk kabupaten kota terdampak 310 kota di 34 provinsi, sebaran pasien sembuh DKI Jakarta 486 orang, Jawa Timur 157 orang, Jawa Barat 143 orang, Sulawesi Selatan 122 orang, Bali 113 orang dan total keseluruhan di 34 provinsi adalah 1522 orang.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement