Ahad 03 May 2020 16:15 WIB

Everton akan Disponsori Perusahaan Ganja Milik Mike Tyson

Everton bisa jadi klub pertama Liga Inggris yang didukung oleh perusahaan ganja.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Mike Tyson
Foto: EW
Mike Tyson

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Klub Liga Primer Inggris, Everton, dikabarkan menjalin sponsorship dari perusahaan ganja yang dimiliki oleh mantan juara tinju kelas berat dunia, Mike Tyson. Alki David, CEO firma milik Tyson, Swissx, mengkonfirmasi Everton sedang bernegosiasi untuk mencapai kesepakatan sponsorship tersebut.

Jika kesepakatan diraih, maka Everton akan menjadi klub pertama Liga Inggris yang didukung oleh perusahaan yang memproduksi ganja. Pekan lalu, Barcelona membantah telah melakukan pembicaraan yang sama dengan Swissx.

''Saya mengesampingkan Barcelona, tapi kami telah sepakat dengan Everton untuk mensponsori jersey mereka. Kesepakatan dilaporkan untuk nama perusahaan di bagian depan dari jersey biru yang terkenal,'' ujar David, dikutip dari AS, Ahad (3/5).

SportPesa, sponsor jersey Everton saat ini, mengumumkan mengakhiri kerja sama dengan klub asal Merseyside tersebut Februari lalu. Everton mengatakan, menerima tawaran sponsorship dari perusahaan ganja merupakan keputusan sulit. Namun klub harus mempertimbangkan apa yang terbaik untuk rencana komersial dan mengambil keuntungan dari kesempatan baru yang datang.

''Everton telah menjalin kontak dengan saya dan mereka telah menawarkan beberapa desain dengan logo Swissx di (jersey) biru, yang saya tak terlalu suka, tapi itu akan bagus,'' kata David.

David mengatakan, saat pertama kali berada di Inggris, semua orang mendukung Manchester United dan Liverpool, dengan memakai jersey merah. Namun dirinya lebih suka warna biru dan juga logo dari Everton. ''Jadi saya memutuskan untuk mendukung Everton. Ada sesuatu yang mistis soal itu,'' jelasnya.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 10 8 1 1 19 13 25
2 Manchester City Manchester City 10 7 2 1 21 10 23
3 Nottingham Forest Nottingham Forest 10 5 4 1 14 7 19
4 Chelsea Chelsea 10 5 3 2 20 8 18
5 Arsenal Arsenal 10 5 3 2 17 6 18
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement