Senin 04 May 2020 22:31 WIB

Tokopedia Di-Hack, Anda Korban? Cek di Sini

Tokopedia Di-Hack, Apakah Anda Salah Satu Korban Kebocoran Datanya?

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Tokopedia Di-Hack, Apakah Anda Salah Satu Korban Kebocoran Datanya? Cek di Sini. (FOTO: Tokopedia)
Tokopedia Di-Hack, Apakah Anda Salah Satu Korban Kebocoran Datanya? Cek di Sini. (FOTO: Tokopedia)

Warta Ekonomi.co.id, Bogor

Hampir 91 juta data pengguna Tokopedia diretas, data pribadi pengguna berbentuk kata sandi, surat elektronik, tanggal lahir, nama, hingga jenis kelamin terancam.

Peretasan itu dilaporkan terjadi pada 17 April 2020, tetapi baru diumumkan pada Sabtu (2/5/2020) oleh akun Under the Breach di Twitter.

Dari puluhan juta data yang dicuri itu, apakah Anda termasuk di dalamnya? Untuk memastikan hal tersebut, Anda bisa memeriksakannya di situs Firefox Monitor.

Baca Juga: Diretas Hacker hingga Bervaluasi Rp101 T, Begini Berdirinya Tokopedia selama Lebih dari 10 Tahun

Berikut ini cara untuk mengecek apakah Anda termasuk korban peretasan Tokopedia atau bukan?

1. Buka situs ini.

2. Jika sudah terbuka, masukkan surel (e-mail) Anda di kolom yang tersedia di situs tersebut.

3. Nantinya, akan muncul keterangan mengenai status surel Anda dalam kasus kebocoran data pribadi Tokopedia. Jika Anda termasuk korban, akan muncul gambar seperti ini:

Catatan: jika Anda tidak termasuk dalam daftar korban kebocoran data pengguna Tokopedia, maka akan muncul gambar seperti ini:

4. Jika Anda termasuk ke dalam daftar pengguna yang menjadi korban, segera ganti kata sandi surel yang digunakan dalam akun Tokopedia Anda, aktifkan fitur verifikasi dua langkah, dan ubah kata sandi Tokopedia Anda.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement