REPUBLIKA.CO.ID, BRESCIA -- Nama Sandro Tonali belakangan menjadi buah bibir. Seorang wonderkid asal Italia. Saat ini, pemuda 19 tahun itu membela Brescia.
Sejumlah klub elite Eropa sudah menunjukkan minat pada calon bintang masa depan Negeri Spageti. Ada Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City.
Kemudian Barcelona, Inter Milan, serta Juventus. Agen Tonali, Beppe Bozzo angkat bicara. Ia merasa kliennya harus bertahan di Serie A Italia.
"Lebih baik bagi Sandro tinggal di Italia. Ia dapat memantapkan dirinya di klub top. Sangat disayangkan bagi Serie A, jika sampai kehilangan dia," kata Bozzo kepada Gazzetta, dikutip dari Football Italia, Selasa (5/5).
Itu artinya, Bozzo lebih menyukai jika Tonali mempertimbangkan penawaran Inter dan Juve. Belakangan, AS Roma juga dikaitkan dengan pemain bernomor punggung empat itu.
Apapun itu, Bozzo bersyukur kliennya memiliki masa depan cerah. Sebuah kesempatan langka menunggu titisan Andrea Pirlo ini.
Sebelumnya Presiden Brescia, Massimo Cellino, telah membahas situsi Tonali. Cellino bakal membiarkan anak muda itu untuk menentukan nasibnya sendiri.
Tonali baru menjalani debut di Serie A. Sebelum jeda kompetisi ia tampil bersama Brescia dalam 24 laga di berbagai ajang, dan mencetak satu gol.
Pelatih tim nasional Italia, Roberto Mancini, juga menaruh kepercayaan pada sang wonderkid. Terbukti, belum apa-apa Tonali sudah mengoleksi tiga caps timnas Negeri Piza level senior.