Selasa 12 May 2020 12:00 WIB

Polisi Beri Sembako untuk Warga Tuna Netra

Bantuan sembako tersebut juga berkaitan pada bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah.

Petugas gabungan menghentikan warga yang tidak menggunakan masker ketika razia penggunaan masker di Medan, Sumatera Utara, Selasa (5/5/2020). Razia gabungan tersebut sebagai tindak lanjut dari Peraturan Wali Kota Medan (Perwal) Nomor 11 Tahun 2020 tentang Karantina Kesehatan khususnya warga yang tidak menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah
Foto: ANTARA/septianda perdana
Petugas gabungan menghentikan warga yang tidak menggunakan masker ketika razia penggunaan masker di Medan, Sumatera Utara, Selasa (5/5/2020). Razia gabungan tersebut sebagai tindak lanjut dari Peraturan Wali Kota Medan (Perwal) Nomor 11 Tahun 2020 tentang Karantina Kesehatan khususnya warga yang tidak menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Personel Polsek Medan Area melaksanakan Bakti Sosial Peduli Sesama dengan memberikan bantuan sembako kepada 20 kepala keluarga (KK) warga Tunanetra dan masyarakat yang kurang mampu di Medan yang terdampak pandemi Covid-19. Kapolsek Medan Area Kompol Faidir, di Medan, Senin, mengatakan bantuan sembako tersebut juga berkaitan pada bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah.

Ia menyebutkan dalam melaksanakan Anjangsana dan memberikan tali asih sembako kepada warga terdampak Covid-19, juga sekaligus pembinaan dan penyuluhan (Binluh) social distancing, serta memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19.

"Memberikan tali asih berupa sembako (beras, minyak makan, mi instan dan telur) kepada warga tunanetra terdampak Covid-19 atas nama Alpen Silitonga, alamat pinggiran rel kereta api Jalan Mandala By Pass, Kelurahan Tegal Sari Mandala 1, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan," ujarnya.

Faidir mengatakan selain itu juga memberikan tali asih berupa sembako kepada 19 KK warga Etnis campuran (Jawa, Minang, Batak Toba dan Mandailing) atas nama Nenek Kacang, Sri Rahayu dan warga lainnya yang terdampak Covid-19, serta kurang mampu di pinggiran Sungai Denai, Jalan Tuba Kelurahan Tegal Sari Mandala 3.

Pelaksanaan Bakti Sosial itu, diikuti Kapolsek Medan Area Kompol Faidir didampingi Wakapolsek Iptu Tri Eko, Panit 1 Sabhara, Kanit Provos dan Panit Binmas.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement