Jumat 15 May 2020 07:14 WIB

Jordan Henderson Sanjung Virgil Van Dijk

Henderson berbicara tentang pengaruh van Dijk di dalam tim Liverpool

Jordan Henderson
Foto: Reuters / Ed Sykes Livepic
Jordan Henderson

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL — Kapten Liverpool, Jordan Henderson, menjelaskan seberapa luar biasanya dampak Virgil van Dijk di tim sejak bergabung.

Sejak tiba di Anfield pada Januari 2018, Van Dijk telah menjadi ‘tulang punggung’ tim yang telah memenangkan tiga trofi, mencapai putaran final Liga Champions berturut-turut dan mencatatkan musim 97 poin di Liga Premier sebelum mencetak rekor dalam perburuan gelar musim ini.

Penampilan yang secara konsisten juga dibuktikan dengan keberhasilan bek tengah menerima sejumlah penghargaan individu, dan Henderson berbicara tentang pengaruh rekan satu timnya pada The Reds.

"Apa yang tidak dia bawa, sungguh?!" sang kapten menjawab, seperti dilansir dari laman resmi klub, Jumat (15/5)

Henderson menyanjung van Dijk sebagai sosok luar biasa dan baik, Menurut dia, van Dijk telah menunjukkan kemampuannya dengan memenangkan sejumlah penghargaan individual maupun kontribusi besr buat tim.

"Tapi bagiku, dia membawa sesuatu yang besar di luar lapangan. Saya tidak bisa menjelaskan tentang dia di luar lapangan dan tipe pria dan orang seperti apa dia. Dia adalah orang yang luar biasa, pemimpin hebat di ruang ganti dan dia memberi semua orang dorongan besar sejak menit pertama dia masuk,” katanya.

“Setiap hari senang berada di dekatnya, (dia) selalu tersenyum, selalu dalam kerangka pikiran yang baik dan dia memiliki dampak besar di ruang ganti dan di lapangan sejak dia berada di klub.”

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement