Sabtu 16 May 2020 00:01 WIB

Khabib Nurmagomedov: Secangkir Teh Hangat untuk Ayah

Ayah Khabib Nurmagomedov sudah siuman dari koma.

Ayah dari petarung MMA Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap Nurmagomedov, dilarikan ke rumah sakit di Moskow, Rusia, Ahad (3/5).
Foto: @khabib_nurmagomedov
Ayah dari petarung MMA Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap Nurmagomedov, dilarikan ke rumah sakit di Moskow, Rusia, Ahad (3/5).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar baik datang dari Abdulmanap Nurmagomedov. Ayah dari atlet tarung bebas Khabib Nurmagomedov itu sudah siuman dari koma selepas mengalami masalah jantung.

Seperti dikutip dari Low Kick MMA, pria berusia 57 tahun itu lantas dirawat setelah menjalani operasi jantung di sebuah rumah sakit militer. Kondisi Abdulmanap sudah sadar dan sedang menjalani perawatan intensif di Moskow, Rusia, Kamis (14/5) waktu setempat.

Sejak Abdulmanap dilarikan ke rumah sakit pada akhir April lalu, Khabib memang tidak pernah sekalipun berbicara tentang kondisi kesehatan ayahnya tersebut. Tapi, lewatan postingan di akun Instagramnya khabib_nurmagomedov, petarung MMA yang memiliki julukan The Eagle itu terlihat jelas sangat sayang pada ayahnya tersebut.

Seperti dikutip Republikbola dari akun Instagramnya, pemegang sabuk juara dunia kelas ringan UFC ini beberapa memposting tentang rasa hormat dan rasa sayangnya pada sang ayah. 

Postingan Khabib

Pada 26 Februari 2020, Khabib menulis sang ayah adalah guru terbaik dalam kehidupannya. Dengan memasang foto sang ayah sedang memasangkan sarung tinju pada dirinya, Khabib menuliskan postingannya: ‘’Tanpa ayah yang baik, tidak ada pendidikan yang baik, terlepas semua sekolah. Kutipan ini bukan milik saya, tapi saya sepenuhnya setuju.’’

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Khabib Nurmagomedov (@khabib_nurmagomedov) on

Pada 23 Desember 2019, Khabib memasangkan foto dirinya bersama ayahnya. Kutipannya sederhana: ''Ayah adalah pilar kehidupan.''

Banyak netizen yang memberikan respon positif. Salah satunya pemilik akun gladius1313 yang merasa iri dengan Abdulmanap karena memiliki anak bijak seperti Khabib. ‘’Saya iri pada ayahmu, berhasil membesarkan anak sepertimu. Apalagi yang lebih baik dari kehidupan ini selain rasa bangga seorang ayah terhadap anaknya.’’ 

Abdulmanap meresmikan akademi seni beladirinya pada 3 Desember 2019. Dalam postingan foto di akun Instagramnya, Khabib terlihat gembira diberi kesempatan menggunting pita dalam acara pembukaan akademi ayahnya tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Khabib Nurmagomedov (@khabib_nurmagomedov) on

‘’Hari ini peresmian gedung akademi seni beladiri Abdulmanap Nurmagomedov yang telah lama dinanti-nantikan. Saya ingin memberikan selamat kepada ayah saya untuk peresmian ini,’’ tulis petarung Muslim asal Rusia ini.

Khabib, yang diagendakan akan menghadapi Justin Gaethje usai mengalahkan Tony Ferguson, menilai ayahnya memang ahlinya dalam membina atlet beladiri. ‘’Saya yakin akademi ini akan melahirkan juara-juara dunia beladiri. Percayalah, ini baru permulaan.’’

Jelang Pertarungan

Meski jelang pertarungan UFC, Khabib juga sering memosting tentang sang ayah. Dia beberapa kali memosting jelang pertarungan UFC 242 lawan Dustin Poirier pada 7 September 2019.

‘’Persiapan berjalan lancar. Dua pekan sebelum pertarungan dan kami merasa luar biasa. Alhamdulillah. Ayah mengontrol situasi,’’ tulis Khabib pada 24 Agustus 2019.

Selang dua hari kemudian, Khabib kembali memosting persiapannya jelang tarung lawan Poirier. ‘’Alhamdulillah, segala persiapan berjalan lancar. Beberapa hari lagi pertarungan dan kami sudah siap. Terima kasih Tuhan karena ayah telah mengelilingiku dengan orang-orang hebat,’’ tulisnya. ‘’Terima kasih Tuhan atas orang-orang baik yang berada di sekelilingku. #Alhamdulillah #ufc242 #win only from the Almighty.’'

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Focus before fight. I just love this people. #family #coach #father #ufc242

A post shared by Khabib Nurmagomedov (@khabib_nurmagomedov) on

 

Khabib akhirnya berhasil mempertahankan gelar juara usai mengalahkan Poirier dengan kemenangan submission pada ronde ketiga. ‘’Alhamdulillah, banyak yang telah dilakukan dan masih banyak yang akan dilakukan. Seperti kata ayah: terus jaga kualitas, kita maju terus,’’ tulis Khabib selepas pertarungan.

Bahkan, beberapa pekan sesudah pertarungan, Khabib kembali memosting momen kemenangan atas Poirier tersebut. ‘’Fokus sebelum pertarungan. Saya benar-benar sayang orang-orang ini. #family #coach #father #ufc242,’’ tulisnya pada 2 Oktober 2019.

Secangkir Teh

Pada 18 April atau sebulan lalu, terakhir kalinya Khabib memosting tentang sang ayah. Khabib memasang foto Abdulmanap sedang menikmati secangkir teh.

Dalam postingan di akun Instagram khabib_nurmagomedov tersebut, Khabib mengajak Muslim dunia menyayangi orang tua.

''Di masa yang sulit ini, kita jangan hanya memikirkan keluarga kita saja. Tetapi, orang tua kita juga harus kita perhatikan,'' tulisnya. ''Karena, orang tua adalah kunci menuju surga.''

Petarung Muslim berusia 31 tahun ini menilai orang tua memang pantas disayangi karena mereka rela melakukan apapun demi kebahagiaan sang anak. Orang tua ikhlas melakukan semuanya tanpa menuntut balasan apapun.

Dan, menurut Khabib, menghormati orang tua itu bukan sesuatu yang sulit atau ribet. ''Menghargai orang tua bisa dengan hanya duduk bersama mereka selama 5 menit sambil minum secangkir teh hangat,'' ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Khabib Nurmagomedov (@khabib_nurmagomedov) on

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement