Sabtu 16 May 2020 15:58 WIB

Uni Eropa Ingatkan Rencana Sepihak Israel Caplok Tepi Barat

Uni Eropa ingin mencegah pencaplokan Tepi Barat oleh Israel.

Red: Nur Aini
Bendera Uni Eropa.
Foto: EPA/Patrick Seeger
Bendera Uni Eropa.

REPUBLIKA.CO.ID, BRUSSEL -- Kepala kebijakan luar negeri Uni Eropa (UE) Josep Borrell pada Jumat (16/5) mengatakan bahwa Uni Eropa harus menjangkau Israel dan mencegah aneksasi terhadap Tepi Barat.

Josep Borrell berbicara pada konferensi pers setelah pertemuan konferensi video dengan para menteri luar negeri Uni Eropa. Para menteri membahas proses perdamaian Timur Tengah, yang tetap menjadi prioritas bagi UE.

Baca Juga

Borrell mengatakan bahwa blok itu sedang menantikan untuk bekerja sama dengan pemerintah baru Israel yang seharusnya mulai bekerja minggu depan.

Pada saat yang sama, dia menegaskan kembali dukungan UE untuk solusi dua negara, berdasarkan garis 1967, dan memperingatkan terhadap tindakan-tindakan sepihak.