Ahad 17 May 2020 16:31 WIB

Begini 'Normal Baru' Konser K-Pop Ketika Pandemi Covid-19

Konser virtual grup KPop menandai bab baru dalam bisnis pertunjukan.

Rep: Ali Mansur/ Red: Ratna Puspita
Grup musik SuperM
Foto: Instagram @superm
Grup musik SuperM

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Puluhan ribu penggemar dari seluruh dunia secara bersamaan bersorak dan bertepuk tangan dalam rumah mereka sendiri ketika boy grup K-pop favorit mereka, SuperM, muncul di layar untuk konser online. Konser ini disiarkan langsung di portal internet milik Naver, V Live, pada 26 April 2020 lalu.

Dikutip dari Yonhap News, Ahad (17/5), konser berdurasi dua jam itu menyatukan kembali grup asal Korea Selatan besutan SM Entertainment dan para penggemarnya dari seluruh dunia tanpa kerepotan perjalanan lintas batas atau keramaian ketika pandemi. Namun pertunjukan online tidaklah gratis, agensi grup itu mematok sejumlah biaya kepada 75.000 penggemar tersebut.

Baca Juga

SM Entertainment mengatakan pertunjukan itu dibanderol dengan harga tiket 33.000 won atau sekitar Rp 400 ribu. Konser yang didukung oleh Naver inni ditonton oleh sekitar 75.000 penggemar dari 109 negara sebagai edisi pertama dari seri konser Beyond Live. 

Pandemi Covid-19  membuat konser langsung di tempat pertunjukan terhenti. Namun, sektor bisnis pertunjukan global, mulai dari pop hingga musik klasik, telah dengan cepat beralih ke online. 

Mereka mengadakan konser amal streaming langsung atau pertunjukan ontime berbayar lainnya secara online. Konser virtual yang dilakukan oleh grup KPop menandai bab baru dalam bisnis pertunjukan. Selain itu, konser virtual juga memberikan pengalaman konser bagi penonton melalui teknologi tinggi.

Pada konser SuperM, yang beranggotakan Baekhyun, Taemin, Kai, Taeyong, Ten, Lucas, dan Mark, penggemar bisa berinteraksi dengan idolanya melalui kolom komentar. Alison, salah seorang penggemar, mengajukan pertanyaan tentang hobi kepada Taemin.

Taemin mengatakan ia menonton film atau YouTube saat berada di rumah. Mendengar jawaban Taemin, fans langsung menunjukkan reaksi atau sirakan virtual. 

photo
Grup K-pop Super Junior - (Antara/Meli Pratiwi)

SM Entertainment sebagai agensi idol terbesar di Korea Selatan menyatakan Beyond Live adalah konser berbayar pertama yang diadakan secara eksklusif di dunia yang diluncurkan SM bekerja sama dengan Naver. SM juga akan menggelar konser-konser virtual lainnya untuk grup-grup di bawah nauangannya seperti NCT 127, TVXQ, dan Super Junior. 

Tiga grup idola tersebut akan bertemu dengan penggemar melalui sistem konser virtual bulan ini. SM Entertainment juga akan mengadopsi fitur "multicam", di mana penggemar bisa memilih anggota grup favorit mereka dengan gambar yang lebih besar. 

"Melengkapi pertunjukan K-pop dengan teknologi grafis AR dan 3D akan menyediakan hiburan yang hanya mungkin dilakukan secara online," kata SM.

Konser online juga dilakukan oleh grup Korea Selatan yang menjadi sensasi dunia, BTS, Agensi BTS, Big Hit Entertainment, mengumumkan akan menggelar konser live online, Bang Bang Con the Live, pada 14 Juni mendatang. Pada konser ini, Big Hit Entertainment mengundang penggemar dari seluruh dunia. 

photo
Grup musik asal Korea BTS - (EPA)

Sebelumnya, BTS menyiarkan streaming online gratis bulan lalu dalam proyek konser online percontohan. Sebanyak 2,24 juta penggemar secara bersamaan terhubung ke acara streaming langsung selama dua hari.

Bergabung dengan tren ini, raksasa hiburan Korea Selatan CJ ENM telah mengumumkan bahwa sebagian acara KCON tahun ini akan dilakukan secara virtual. KCON adalah festival tahunan K-pop dan budaya Korea. Festival yang menampilkan sekitar 30 artis K-pop akan dilakukan melalui streaming YouTube dari 20-26 Juni.

CJ mengatakan, beberapa konten festival mulai dari konser, fanmeeting, dan program promosi kecantikan dan makanan akan tersedia sebagai layanan berbayar. CJ menambahkan bahwa sebagian dari hasil penjualan akan disumbangkan ke UNESCO.

sumber : Yonhap
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement