Rabu 20 May 2020 14:10 WIB

Langgar PSBB, Ratusan KTP Disita Petugas

KTP yang sudah disita akan dikembalikan setelah berakhirnya penerapan PSBB.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Yudha Manggala P Putra
Petugas menyegel meja dan kursi sebuah kafe saat razia pembatasan aktivitas malam hari di kawasan Simo Gunung, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (9/5/2020) malam. Pada hari kedua belas pelaksanaan PSBB di Surabaya, petugas gabungan masih menjumpai sejumlah kafe melanggar pembatasan aktivitas malam hari sehingga dilakukan penindakan penyegelan serta memberikan surat peringatan kepada pemiliknya
Foto: ANTARA/Didik Suhartono
Petugas menyegel meja dan kursi sebuah kafe saat razia pembatasan aktivitas malam hari di kawasan Simo Gunung, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (9/5/2020) malam. Pada hari kedua belas pelaksanaan PSBB di Surabaya, petugas gabungan masih menjumpai sejumlah kafe melanggar pembatasan aktivitas malam hari sehingga dilakukan penindakan penyegelan serta memberikan surat peringatan kepada pemiliknya

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jawa Timur Budi Santosa mengungkapkan masih banyaknya pelanggar pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di wilayah Surabaya Raya. Sesuai aturan, mereka para pelanggar akan dikenakan sanksi. Salah satunya adalah penyitaan KTP, dan penolakan perpanjangan SIM selama enam bulan.

Budi Santosa mengungkapkan, mereka yang kedapatan melanggar ialah yang masih nekat nongkrong di warung kopi, kafe, maupun restoran siap saji. Budi mengungkapkan, pada PSBB tahap dua, pihaknya menyita sekitar 640 KTP dari para pelanggar. "Gresik 240 KTP, Sidoarjo 260 KTP, dan Surabaya 140 KTP," ujar Budi di Surabaya, Rabu (20/5).

KTP yang disita, lanjut Budi, kebanyakan dari pemilik maupun pembeli warung yang kedapatan nongkrong-nongkrong tanpa mengindahkan protokol pencegahan Covid-19. Ada juga KTP yang disita dari masyarakat yang beraktivitas di luar rumah, tapi tidak memakai masker.

Bahkan, lanjut Budi, masih ditemui masyarakat yang kedapatan nongkrong di warung kopi, padahal warung tersebut sudah tutup. "Ditemui di jalan dia nongkrong di warung yang sebenarnya sudah tutup akhirnya dia nongkrong seenaknya, kita minta KTP-nya," ujar Budi.

Budi mengaku, selain menyita KTP, petugas gabungan dari Satpol PP, polisi, dan TNI juga menyegel warung kopi, cafe, dan restoran yang tidak menaati atutan yang ditetapkan. Yakni yang tidak mengindahkan protokol kesehatan, atau tidak menaati jam malam.

"Untuk Satpol PP melakukan penyegelan terhadap Warkop yang bandel maupun franchise yang besar seperti McDonald's maupun King Burger. Yaitu dengan melakukan police line, kalau merusak itu arahnya ke pidana," kata Budi

Budi melanjutkan, nantinya KTP yang sudah disita ini akan dikembalikan oleh Satpol PP kepada pemiliknya setelah berakhirnya penerapan PSBB Surabaya Raya.

"Banyak yang telepon kami supaya KTP-nya dikembalikan, dan (kami jawab) tidak. Ini sesuai sosialisasikan kepada masyarakat setelah PSBB selesai," kata Budi.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement