Kamis 21 May 2020 00:02 WIB

Olla Ramlan Tanya Hubungan Suami Istri ke Ustaz Somad

Olla Ramlan Nekat Tanya Hubungan Seks Saat Ramadan ke Ustaz Somad

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
Olla Ramlan berhijab: Olla Ramlan Nekat Tanya Hubungan Seks Saat Ramadan ke Ustaz Somad
Olla Ramlan berhijab: Olla Ramlan Nekat Tanya Hubungan Seks Saat Ramadan ke Ustaz Somad

VIVA – Ustaz Abdul Somad atau yang akrab disapa UAS masih menggelar pengajian secara online. Momen ini tersiar lewat channel YouTube-nya yang bertajuk 'Hijrah Fest From Home Menjemput Lailatul Qadar'.

Dalam kajian itu, ada Olla Ramlan yang tampak malu menanyakan perihal bagaimana melakukan hubungan ranjang suami-istri saat bulan suci Ramadhan. Demi mendapat ilmu dan informasi benar, dia tak sungkan menanyakan langsung kepada UAS.

Baca juga: Olla Ramlan Akui Tak Bisa Lepas dari Berlian

"Ya ustaz, saya mau bertanya tapi memang agak sedikit gimana ya malu sebenarnya, tapi enggak apa-apa kata Arie suruh nanya langsung saja. Jadi gini ustaz, kan kalau kita ini di malam-malam terakhir Ramadhan harus diisi dengan salat, kemudian zikir, nah kalau misalnya di malam terakhir ini kita berhubungan suami-istri gimana ustaz? Masih boleh enggak? Atau lebih baik seperti apa? Karena kalau laki-laki kan gampang tinggal mandi, kalau perempuan kan rambut panjang basah segala macam biasanya setelah tarawih gimana sebaiknya dilakukan, terima kasih ustaz," tanya Olla Ramlan.

UAS pun memberikan jawaban dengan acuan surat Al Baqarah ayat 187, dimana bahwa berhubungan suami-istri saat Ramadhan tidak masalah.

"Tentang berhubungan suami-istri di malam Ramadhan disebutkan dalam Alquran surat Al Baqarah ayat 187, dihalalkan bagi kamu pada malam bulan Ramadhan melakukan hubungan suami-istri dengan istri kamu. Karena pada zaman dahulu puasa mereka berat," kata UAS.

UAS juga memberi penjelasan dan solusi mengenai bagaimana cara bersuci yang benar setelah berhubungan intim. Kata Olla Ramlan, kalau wanita sedikit agak repot karena berambut panjang.

"Kalau dia tidak mandi, dia berwudhu saja habis itu dia balik tidur dan sebelum tidur dia boleh berzikir. Orang yang dalam hadas besar hanya tidak boleh baca Quran, berzikir tetap boleh, bersalawat tetap boleh," ungkap UAS menjelaskan.

Hanya saja, UAS tetap menyarankan bahwa mandi wajib atau mandi besar lebih baik sebagai cara bersuci setelah berhubungan intim suami-istri.

"Yang paling afdol dia mandi. Kalau dia tidak mandi, maka berzikir," ucap UAS.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement