REPUBLIKA.CO.ID, AGAM -- Rumah Zakat menyalurkan paket Alquran dan Iqro di beberapa lokasi, diantaranya Bawan Tuo, Ampek Nagari dan padang Ganting Nagari Salareh Aia. Penyaluran ini dilakukan sebagai realisasi dari program Syiar Quran Kebahagiaan Ramadhan Rumah Zakat.
Sebanyak 15 paket Syiar Quran diserahkan kepada para santri Rumah Quran AlKahfi dan pengurus Massjid Assasut Taqwa, Ahad (17/5) lalu. Proses penyerahan dilakukan pada siang hari yang dihadiri oleh pengurus Rumah Quran AlKahfi, santri serta pengurus Masjid Assasut Taqwa.
Faisal selaku pengurus Rumah Quran AlKahfi berharap dengan adanya Alquran dan Iqro yang baru bisa menambah semangat santri untuk menghafal dan mempelajari Alquran. "Jazakallahukhair kami ucapkan pada Rumah Zakat yang telah berdonasi untuk santri Rumah Quran AlKahfi, semoga Allah beri kemuliaan kepada donatur dunia dan akhirat," ucapnya.
Ucapan terima kasih juga diberikan oleh Rizal Islami selaku pengurus mesjid Assasut Taqwa. "Terima kasih banyak Rumah Zakat atas bantuan paket Alquran dan Iqronya, ini sangat membantu kami di sini karena kami juga sedang kekurangan Alquran, semoga Rumah Zakat dan donatur Allah berikan keberkahan dan kemuliaan," ucapnya.