Sabtu 30 May 2020 19:02 WIB

Christopher Nolan Ledakkan Pesawat 747 demi Tenet

Sutradara Tenet, Christopher Nolan, enggan memakai teknologi CGI untuk filmnya.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Cuplikan film Tenet karya Christopher Nolan.
Foto: Youtube Warner Bros Pictures
Cuplikan film Tenet karya Christopher Nolan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film-film modern sering kali bergantung pada teknologi computer-generated imagery (CGI) untuk menghasilkan efek visual yang memukau. Akan tetapi, sutradara Chrsitopher Nolan tampaknya memilih pendekatan yang berbeda ketika memproduksi film Tenet.

Nolan mengatakan, salah satu adegan dalam film Tenet melibatkan penghancuran pesawat 747 di sebuah hanggar bandara. Awalnya, Nolan berencana untuk melakukan adegan ini dengan menggunakan miniatur-miniatur yang dikombinasikan dengan efek visual CGI.

Baca Juga

Akan tetapi, rencana ini berubah setelah Nolan melakukan pencarian dan menemukan banyak pesawat tua di Victorville. Setelah melakukan berbagai pertimbangan, Nolan akhirnya membeli pesawat 747 asli dan merekam adegan penghancuran pesawat secara nyata untuk film Tenet.

Salah satu yang menjadi pertimbangan Nolan adalah biaya. Menurut Nolan, metode tersebut jauh lebih efisien dibandingkan dengan membuat miniatur dan menggunakan teknologi CGI.

"Tampak jelas bahwa akan lebih efisien untuk membeli pesawat sungguhan dan melakukan adegan ini secara nyata di depan kamera," jelas Nolan seperti dilansir Fox News.

Ini bukan kali pertama Nolan lebih memilih adegan yang dilakukan secara nyata dibandingkan dengan teknologi CGI. Pada 2010, Nolan juga tidak bergantung pada CGI dan lebih memilih untuk membangun sebuah lorong yang bisa memutar demi membuat adegan pertarungan dalam film Inception.

"Ini merupakan hal yang aneh untuk dibicarakan, seperti pembelian impulsif,"  ujar Nolan.

Meski yang dilakukan Nolan cenderung berbeda dengan kebanyakan sutradara, rekannya mengakui bahwa cara unik Nolan dalam memproduksi film ini berhasil dengan baik. Cara Nolan dalam memproduksi film juga memberikan pengalaman berbeda bagi rekannya.

"Hal yang menyenangkan bisa menjadi bagian dari itu," kata desainer produksi Nathan Crowley.

Hal yang sama juga dirasakan oleh salah satu bintang dalam film Tenet, Robert Pattinson. Sang aktor mengaku tak menyangka bahwa akan pesawat 747 sungguhan yang akan diledakkan dalam proses produksi film ini.

"Itu sangat berani hingga terasa ganjil," ujar Pattinson.

Tenet merupakan film bergenre science-fiction spy thriller yang akan dirilis pada 17 Juli 2020. Film ini dibintangi oleh John David Washington sebagai pemeran utama dan Robert Pattinson sebagai lawan mainnya. Sebagian adegan dari penghancuran pesawat tersebut bisa dilihat dalam trailer terbaru Tenet yang dirilis oleh Warner Bros.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement