Rabu 03 Jun 2020 21:05 WIB

Lecehkan Demo Kulit Hitam, Miss Universe Diamuk Warga AS

Lecehkan Demo Kulit Hitam, Miss Universe Diamuk Warga AS

Rep: viva.co.id/ Red: viva.co.id
 Warga Australia ikut serta dalam aksi unjuk rasa memprotes kematian warga kulit hitam Amerika Serikat George Floyd di tangan polisi Minneapolis, di Sidney, Selasa (2/5).
Foto: EPA-EFE/STEVAN SAPHORE
Warga Australia ikut serta dalam aksi unjuk rasa memprotes kematian warga kulit hitam Amerika Serikat George Floyd di tangan polisi Minneapolis, di Sidney, Selasa (2/5).

VIVA – Miss Universe Malaysia 2017, Samantha Katie James telah memicu kemarahan besar warga Amerika karena membuat sebuah komentar tentang gerakan protes Black Lives Matter yang dianggap melecehkan.

Gadis berusia 25 tahun itu diamuk warga Amerika karena menulis komentar pada Instagram Story dengan kalimat "orang kulit putih (telah) menang."

Komentar Samantha Katie James ditulisnya saat kondisi Amerika benar-benar sedang genting dan ribuan pendemo masih berjuang menuntut keadilan atas kasus kematian George Floyd yang tewas dianiaya polisi di Minneapolis.

Samantha Katie James akhirnya memutuskan untuk meminta maaf atas komentar yang dinilai provokatif itu.

"Aku benar-benar mendengarmu, maaf," tulis Samantha Katie James di Instagramnya, Rabu 3 Juni 2020.

James juga mengakui bahwa dia bisa mengutarakan kontennya secara berbeda, dan menerima bahwa dia bertanggung jawab atas kata-katanya.

Dia berjanji bahwa dia akan memastikan untuk mengartikulasikan pidatonya dengan cara yang tepat.

"Aku tahu kamu terluka. Saya tahu ini tidak adil. Saya tidak sepaham dengan Anda untuk memahami hal ini sepenuhnya,"katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan viva.co.id. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab viva.co.id.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement