Kamis 04 Jun 2020 05:20 WIB

Ternyata Gunung Bergerak, Isyarat Alquran dan Temuan Sains

Alquran menyebut bahwa gunung sejatinya bergerak dan tidak diam.

Red: Nashih Nashrullah
Alquran menyebut bahwa gunung sejatinya bergerak dan tidak diam. Ilustrasi Gunung Kerinci
Foto: ANTARA/Wahdi Septiawan
Alquran menyebut bahwa gunung sejatinya bergerak dan tidak diam. Ilustrasi Gunung Kerinci

REPUBLIKA.CO.ID, 

وَتَرَى الْجِبَالَ تَحْسَبُهَا جَامِدَةً وَهِيَ تَمُرُّ مَرَّ السَّحَابِ ۚ صُنْعَ اللَّهِ الَّذِي أَتْقَنَ كُلَّ شَيْءٍ ۚ إِنَّهُ خَبِيرٌ بِمَا تَفْعَلُونَ

"Dan kamu lihat gunung-gunung itu, kamu sangka dia tetap di tempatnya, padahal dia berjalan sebagai jalannya awan. (Begitulah) perbuatan Allah yang membuat dengan kokoh tiap-tiap sesuatu; sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan." (QS An Naml [27]: 88).

Gerakan gunung-gunung ini disebabkan oleh gerakan kerak bumi tempat mereka berada. Kerak bumi ini seperti mengapung di atas lapisan magma yang lebih rapat. Pada awal abad ke-20, untuk pertama kalinya dalam sejarah, seorang ilmuwan Jerman bernama Alfred Wegener mengemukakan bahwa benua-benua pada permukaan bumi menyatu pada masa-masa awal bumi, tetapi kemudian bergeser ke arah yang berbeda-beda sehingga terpisah ketika mereka bergerak saling menjauhi.