Havner Rodrigues (kanan) dan Simone Soares bertukar cincin saat pernikahan drive-thru mereka di Santa Cruz, Rio de Janeiro, Brasil, Kamis (28/5). Pasangan tidak dapat melakukan pernikahan secara tradisional karena pandemi virus Corona dan harus dilakukan secara drive-thru (FOTO : AP/Silvia Izquierdo)
Miriam (kedua kiri) dan Luis Eduardo (kedua kanan) mendengarkan notaris Alessandra Lapoente selama pernikahan drive-thru di Santa Cruz, Rio de Janeiro, Brasil, Kamis (28/5). Pada hari Kamis terdapat, 15 pasangan menikah secara drive-thru (FOTO : AP/Silvia Izquierdo)
Pasangan pengantin menunggu di dalam mobil mereka untuk menggelar pernikahan secara drive-thru mereka di Santa Cruz, Rio de Janeiro, Brasil, Kamis (28/5). Pasangan tidak dapat melakukan pernikahan secara tradisional karena pandemi virus corona dan harus dilakukan secara drive-thru (FOTO : AP)
Ayrton (kiri) dan Natasha, mengenakan masker untuk mencegah penyebaran virus Corona setelah pernikahan mereka secara drive-thru mereka di Santa Cruz, Rio de Janeiro, Brasil, Kamis (28/5). Pasangan tidak dapat melakukan pernikahan secara tradisional karena pandemi virus corona dan harus dilakukan secara drive-thru (FOTO : AP/Silvia Izquierdo)
Erica da Conceicao dan Joao Blank duduk di kursi belakang mobil untuk melaksanakan pernikahan secara drive-thru di kantor pendaftaran di Santa Cruz, Rio de Janeiro, Brasil, Kamis (28/5). Seorang notaris Brasil yang berada di luar mobil memimpin upacara hari Kamis (FOTO : AP/Silvia Izquierdo)
inline
REPUBLIKA.CO.ID, RIO -- Pandemi Covid-19 yang melanda Brasil tidak menyurutkan pasangan-pasangan di sana untuk mengikat janji suci dalam ikatan pernikahan.
Jika pasangan pengantin di Tanah Air mengucapkan ijab kabul di dalam Kantor Urusan Agama.
Maka pasangan di Negeri Samba ini melakukannya secara drive thru di dalam kendaraan masing-masing Santa Cruz, Rio de Janeiro.
Brasil merupakan negara dengan jumlah kasus positif covid-19 terbesar kedua di dunia dengan jumlah kasus lebih dari 500 ribu kasus.
sumber : AP Photo
Advertisement