Jumat 05 Jun 2020 12:32 WIB

Saingi Tesla, GM Diam-Diam Kembangkan Van Listrik

Mobil listrik berjenis van untuk pasar kendaraan komersial belum dikerjakan Tesla.

Red: Dwi Murdaningsih
General Motors
Foto: EPA
General Motors

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jika Tesla sudah dikenal sebagai produsen mobil listrik berjenis sedan, maka General Motors (GM) secara diam-diam ingin memanfaatkan ceruk yang belum digarap Tesla. Apa itu? Ceruk itu adalah mobil listrik berjenis van untuk pasar kendaraan komersial.

GM tidak menyasar konsumen pribadi. Van yang mereka garap ditujukan untuk konsumen korporasi atau perusahaan, yakni bisnis pengiriman barang.

Baca Juga

Reuters mewartakan pada Jumat, bahwa beberapa calon konsumen GM adalah Amazon.com Inc dan United Parcel Service (UPS). Strategi bisnis GM untuk mobil listrik yang bernilai milyaran dolar AS itu diharapkan dapat mendongkrak penjualan mobil listrik dari kalangan pebisnis.

Strategi itu belum dimanfaatkan Tesla yang sejauh ini fokus pada konsumen pribadi. GM belum pernah mengungkap rencana pengembangan mobil listrik van, dan mereka tidak menjawab saat dikonfirmasi Reuters soal rencana itu.