REPUBLIKA.CO.ID, FLORIDA -- Legenda tinju kelas berat, Mike Tyson, berbagi tips pukulan kuatnya kepada mantan petarung UFC, Henry Cejudo. Hal tersebut diketahui lewat video keduanya yang tersebar di media sosial.
Tyson dan Cejudo tampaknya memang memiliki kedekatan. Bulan lalu, Tyson muncul bersama Cejudo dalam promosi gulat Elite Wrestling. Keduanya bentrok dengan Chris Jericho.
Dalam laman Instagram pribadinya, Cejudo mengumumkan pensiun dari UFC setelah berhasil mempertahankan gelar kelas bantam melawan Dominick Cruz. Ia mengunggah video sedang bersama Tyson di dalam ring.
Dalam video tersebut, Tyson tampak memuji Cejudo dan sambil mengingatkan agar tidak kehilangan keseimbangan. “Berlatih dengan @kingsmma_hb yang legendaries dan mata Paman Mike yang awas,” tulis Cejudo dalam captionnya dilansir dari Talksport, Kamis (11/6).
Tyson memang dikenal dengan pukulan mautnya. Serangan akurat Tyson membantunya meraih kemenangan 50 kali dari 56 pertandingan tinju dalam kariernya. Ia begitu berkuasa di kelas berat pada masanya.
Setelah mengumumkan akan kembali ke ring, sejumlah isu bermunculan mengenai calon lawan Tyson, di antaranya Evander Holyfield dan Luis Ortiz. Namun banyak pihak yang menginginkan Si Leher Beton tak naik ring karena usianya yang sudah tua.
Petinju Inggris, Dillian Whyte, salah satu yang mengkhawatirkan jika Tyson kembali ke ring. Ia menyebut risiko paling fatal adalah kematian.
“Bagaimana jika dia kembali dan mati di atas ring? Lalu apa yang akan terjadi? Kami sudah mendapatkan cukup kegelapan dan cukup banyak lumpur yang dilemparkan ke olahraga seperti itu, kami tidak membutuhkan lagi,” jelas Whyte.