Jumat 12 Jun 2020 19:37 WIB

Wali Kota New York: Patung Columbus Harus Dipertahankan

Patung Columbus dinilai sebagai simbolisme masyarakat Italia-Amerika.

Sejumlah massa menjatuhkan patung Christopher Columbus di depan Capitol, di St. Paul, Minnesota, Rabu (10/6). Patung perunggu Christopher Columbus setinggi 10 kaki tersebut dirobohkan dan menjadi amukan massa anti-rasisme terkait protes kematian George Floyd. Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP
Foto: Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP
Sejumlah massa menjatuhkan patung Christopher Columbus di depan Capitol, di St. Paul, Minnesota, Rabu (10/6). Patung perunggu Christopher Columbus setinggi 10 kaki tersebut dirobohkan dan menjadi amukan massa anti-rasisme terkait protes kematian George Floyd. Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Gubernur New York Andrew Cuomo mengatakan bahwa patung tokoh Christopher Columbus harus dipertahankan, sebagai simbolisme masyarakat Italia-Amerika. Pernyataan itu disampaikan di tengah aksi demonstrasi anti-rasisme yang kini menyasar patung sejumlah tokoh dalam sejarah.

"Saya paham tentang perasaan terhadap Christopher Columbus serta sebagian dari aksinya yang memang tidak dibenarkan. Namun patung itu juga telah menjadi representasi dan apresiasi bagi kontribusi orang Italia-Amerika terhadap New York," kata Cuomo kepada wartawan, Kamis (11/6).

Baca Juga

Atas dasar itulah Cuomo--yang merupakan keturunan Italia-Amerika--menjawab "tidak" ketika ditanya apakah ia akan menurunkan patung tersebut. Ini mengingat beberapa hari belakangan sejumlah demonstran juga menyerang tiruan tokoh Columbus itu di beberapa kota.

Demonstrasi yang muncul sejak terjadi pembunuhan George Floyd pada 25 Mei lalu di Minneapolis sebagai kasus kekerasan terhadap warga kulit hitam oleh polisi kulit putih itu kini menjadi aksi kampanye untuk menurunkan monumen Konfederasi serta simbol lain yang terkait dengan perbudakan di AS.

Gubernur Cuomo, cucu dari imigran Italia dan selalu menjadi peserta parade Hari Columbus di Kota New York, konsisten membela patung Columbus meskipun muncul sejumlah seruan untuk menurunkannya. Satu patung Columbus yang paling terkenal terletak di lingkar jalan di Manhattan. Patung-patung Columbus didirikan semasa Columbus menemukan benua Amerika (New World/Dunia Baru) untuk permukiman Eropa.

Pada Rabu (10/6), para peserta aksi protes menurunkan sebuah patung Columbus di Saint Paul, Minnesota, juga melakukan vandalisme pada patung Columbus di Miami. Sehari sebelumnya, sebuah monumen Columbus di Richmond, Virginia, diturunkan dan dibuang ke sungai.

sumber : Reuters/antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement