Sabtu 13 Jun 2020 14:22 WIB

Hal-Hal yang Berbeda Saat Balapan Formula 1 Berlanjut

Tidak akan ada penyerahan trofi, parade pembalap jika balapan F1 berlanjut.

Red: Dwi Murdaningsih
Balap mobil Formula Satu (F1) GP Austria di Sirkuit Spielberg pada 2019.
Foto: EPA-EFE/CHRISTIAN BRUNA
Balap mobil Formula Satu (F1) GP Austria di Sirkuit Spielberg pada 2019.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Formula 1 akan meniadakan perayaan di podium ketika balapan musim ini berlanjut. Hal ini dilakukan sebagai salah satu upaya menghindari penyebaran virus corona.

Selain itu, parade para pebalap yang biasanya digelar sebelum lomba juga akan dicoret dari agenda. Lagi pula, tak akan ada penonton di tribun sirkuit.

Baca Juga

Upacara penghormatan kepada lagu kebangsaan negara tuan rumah juga ditiadakan, bahkan tak ada penyerahan trofi. Pernyataan ini disampaikan managing director F1 Ross Brawn di laman resmi F1, Jumat (12/6).

"Praktik yang kita lakukan di masa lalu itu tak bisa dilakukan," kata Brawn seperti dikutip Reuters.